Logo Lintasterkini

Aparat Polres Parepare Bersih-Bersih Tempat Ibadah

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Rabu, 05 Juli 2017 16:51

Kegiatan bersih-bersih tempat ibadah yang dilaksanakan Polres Parepare.
Kegiatan bersih-bersih tempat ibadah yang dilaksanakan Polres Parepare.

PAREPARE – Masih rangkaian dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-71 tahun 2017, Polres Parepare melaksanakan kegiatan bhakti sosial (baksos) membersihkan tempat ibadah seperti masjid dan gereja, Selasa (4/7/2017).

Kegiatan yang dilaksanakan secara serentak oleh seluruh personil jajaran Polres Parepare itu, juga merupakan salah satu wujud kepedulian personil Polri terhadap kebersihan, khususnya sarana ibadah.

“Seperti yang kita ketahui bersama, kebersihan itu adalah sebagian dari Iman. Makanya, kegiatan Bhakti Sosial juga kami laksanakan di tempat ibadah seperti masjid dan gereja,” ungkap Kapolres Parepare, AKBP Pria Budi kepada lintasterkini.com, Rabu (5/7/2017).

Pria menambahkan, tempat ibadah adalah rumah bagi ummat beragama yang harus dijaga kebersihan dan kesuciannya. Karena itulah, Polri juga ikut berperan serta dalam hal tersebut. Pada kegiatan tersebut, Polres Parepare juga melibatkan armada pemadam kebakaran (damkar) milik Pemkot Parepare. (*)

 Komentar

 Terbaru

News19 April 2024 06:10
Pj Gubernur Sulsel Tanam Pohon Kelapa Genjah dan Dalam di Taman Religi CPI, Komoditas Unggulan dari Selayar
MAKASSAR – Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, mengadakan silaturahmi bersama keluarga besar Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebu...
Ekonomi & Bisnis18 April 2024 17:56
Yuk Ikuti Fun Run PHRI Sulsel Berhadiah Umroh, Biaya Pendaftaran Rp175 Ribu
MAKASSAR – Perhimpunan Hotel Dan Restoran Indonesia (PHRI) Sulsel menggelar Fun Run sepanjang 5,5 kilo meter 2024. Fun Run 2024 PHRI ini berlang...
News18 April 2024 17:28
Astra Motor Sulsel Ajak Masyarakat Pahami Fungsi Marka Jalan Agar #Cari_Aman Selama Berkendara
MAKASSAR – Marka jalan yang merupakan rambu-rambu lalu lintas berupa garis melintang, membujur, dan menyerong, memiliki peran penting di jalur l...
Ekonomi & Bisnis18 April 2024 11:29
Kalla Toyota Luncurkan Emergency Support di Aplikasi Kallafriends, Dapat Diakses Dimana Saja
MAKASSAR – Untuk memberi kemudahan kepada pelanggan dalam kondisi darurat, Kalla Toyota luncurkan emergency support di aplikasi Kallafriends. Me...