Logo Lintasterkini

Penyuluh Agama Ujung Bulu Bulukumba Masuk ke Ruang Tahanan

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 10 Mei 2019 11:52

Tausiah di dalam sel tahanan Polres Bulukumba
Tausiah di dalam sel tahanan Polres Bulukumba

BULUKUMBA – Memberikan tausiah tidak hanya dilakukan di masjid atau tempat umum. Tausiah juga bisa dilakukan di sel tahanan.

Seperti yang dilakukan Ustadz Fatahuddin LC, penyuluh agama Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba ini, memberikan tausiah kepada 25 orang tahanan, Jumat (10/5/2019) pagi. Ia mengajak untuk selalu mendekatkan diri kepada Allah dan berjanji untuk tidak mengulangi kesalahan-kesalahan yang dilakukan.

“Mari kembali memperbaiki diri dan jangan putus asa dalam menjalani hidup ini, jadikan kasus ini sebagai intropeksi diri diri masing masing untuk mengharapkan ridho Allah,” ujar Ustadz Fatahuddin LC.

Selain Ustadz Fatahuddin LC, tim penyuluh KUA Kecamatan Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba yang ikut dalam kegiatan itu yakni Ibu Asmaramadhani, Maulana Kadafi, H.Nuraeni, Dra, Muliati, Hasidal, dan Nirwana.

Sementara itu, Ibu Asmaramadhani bertatap muka dengan Kasat Binmas Polres Bulukumba guna menjalin sinergitas dalam program keja, Khususnya program yg baru-baru ini di rilis KUA Ujung Bulu dengan tema PUSAKA SAKINAH.

Dikatakan Asmaramadhani, program ini akan menjadi program rutin dari KUA Kecamatan Ujung Bulu. Sebab, kata dia tanggung jawab agama adalah tanggung jawab bersama ummat. (*)

Penulis : Amir

 Komentar

 Terbaru

Hukum & Kriminal29 Maret 2024 09:47
Polsek Rappocini Bubarkan Pesta Miras dan Judi, Lima Diamankan
MAKASSAR – Bukannya menjadikan bulan Ramadhan ajang mendapatkan pahala, sejumlah pemuda di Makassar Sulawesi Selatan (Sulsel) malah melakukan pe...
News29 Maret 2024 05:09
Banjir Bandang Terjadi di Kota Palopo, Ketinggian Air 1,5 Meter
PALOPO – Akibat air bah dari hulu Sungai Latuppa menyebabkan banjir kembali menimpa sejumlah wilayah di Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel), ...
News29 Maret 2024 02:16
Astra Motor Sulsel Resmi Kenalkan Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS
MAKASSAR – Astra Motor Sulawesi Selatan main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sulawesi Selatan, Barat, Tenggara, dan Ambon secara resmi m...
News29 Maret 2024 01:57
Produksi Lebih Cepat, Kalla Beton Kembangkan Produk Precast
MAKASSAR – Kalla Beton terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan konstruksi dari mitra atau pelanggan. Salah satu produk yang tengah dikembangka...