Logo Lintasterkini

Srikandi RMS tak Persoalkan Posisi Rusdi Masse di Pilgub Sulsel 2018

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Senin, 12 Juni 2017 21:15

Buka puasa bersama H. Rusdi Masse bersama Relawan Srikandi RMS.
Buka puasa bersama H. Rusdi Masse bersama Relawan Srikandi RMS.

Srikandi RMS Buka Bersama Rusdi Masse di Makassar

MAKASSAR – Ratusan Relawan Srikandi H. Rusdi Masse (RMS) menggelar buka puasa bersama dengan Ketua DPW Partai Nasdem H. Rusdi Masse di RM Fad Dragon Jalan Pengayoman Makassar, Senin, (12/6/2017). Untuk pertama kali relawan RMS yang umumnya kalangan aktivis dan profesional perempuan ini menggelar silaturrahmi dengan RMS.

“Alhamdulillah. Acara bukber ini akhirnya tercapai karena kami juga sadar kesibukan Pak RMS, tapi masih sempat meluangkan waktu buka puasa bersama teman-teman Srikandi,” ujar Helmy, Ketua Srikandi RMS.

Dalam kesempatan ini, Srikandi RMS juga melaporkan beberapa aktivitas dan program yang telah mereka jalankan sejak terbentuknya komunitas ini. Menurut Helmy, acara silaturrahmi antara komunitasnya dengan RMS ini untuk memperlihatkan kepada publik bahwa antara komunitasnya dengan RMS itu sangat dekat dan tak ada jarak.

Apalagi selama ini santer terdengar informasi tentang posisi RMS dalam menghadapi Pilgub mendatang. Srikandi RMS, Menurut Helmi, tidak mempersoalkan apakah RMS maju sebagai posisi 01 atau 02, yang penting memegang peran penting dalam percaturan dinamika politik dalam Pilgub Sulsel 2018 mendatang.

Srikandi RMS ini berasal dari berbagai kalangan. Selain dari kalangan mahasiswi, juga terdapat dari kalangan aktivis, dunia perbankan, kalangan profesional. (*)

 Komentar

 Terbaru

News19 April 2024 06:10
Pj Gubernur Sulsel Tanam Pohon Kelapa Genjah dan Dalam di Taman Religi CPI, Komoditas Unggulan dari Selayar
MAKASSAR – Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, mengadakan silaturahmi bersama keluarga besar Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebu...
Ekonomi & Bisnis18 April 2024 17:56
Yuk Ikuti Fun Run PHRI Sulsel Berhadiah Umroh, Biaya Pendaftaran Rp175 Ribu
MAKASSAR – Perhimpunan Hotel Dan Restoran Indonesia (PHRI) Sulsel menggelar Fun Run sepanjang 5,5 kilo meter 2024. Fun Run 2024 PHRI ini berlang...
News18 April 2024 17:28
Astra Motor Sulsel Ajak Masyarakat Pahami Fungsi Marka Jalan Agar #Cari_Aman Selama Berkendara
MAKASSAR – Marka jalan yang merupakan rambu-rambu lalu lintas berupa garis melintang, membujur, dan menyerong, memiliki peran penting di jalur l...
Ekonomi & Bisnis18 April 2024 11:29
Kalla Toyota Luncurkan Emergency Support di Aplikasi Kallafriends, Dapat Diakses Dimana Saja
MAKASSAR – Untuk memberi kemudahan kepada pelanggan dalam kondisi darurat, Kalla Toyota luncurkan emergency support di aplikasi Kallafriends. Me...