Logo Lintasterkini

Polda Sulsel Mutasi 275 Perwira, Kapolsek Tamalate Diganti

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 14 Agustus 2016 09:16

ILUSTRASI
ILUSTRASI

MAKASSAR – Mutasi perwira jajaran Polda Sulsel kembali dilakukan. Sebanyak 275 perwira dan Pegawai Negeri SIpil (PNS) lingkup Polda Sulsel bergeser sesuai dengan Surat Telegram ST/1598/vii/2016 Tanggal 13 agustus 2016 yang ditandatangani oleh Karo SDM Polda Sulsel, Kombes Pol. Drs. Sri Eko Pranggono, atas nama Kapolda Sulsel, Irjen Pol Anton Charliyan.

Mereka yang dimutasi antara lain, AKBP Dwi Santoso yang sebelumnya menjabat Kasubditkamsel Ditlantas Polda Sulsel diangkat jabatan baru sebagai Kasubdit Regient Ditlantas Polda Sulsel. Kapolsek Tamalate yang sebelumnya dijabat AKP Kompol Azis Yunus digantikan Kompol Amrim Ambo yang sebelumnya menjabat Kanit 4 Subdit 3 Ditresnarkoba Polda Sulsel.

Tidak hanya itu, Kasat Sabhara Polrestabes Makassar yang dijabat AKBP R Hardeny digantikan AKBP Priswo Pramuko yang sebelumnya menjabat Kasubditdalmas Ditsabhara Polda Sulsel.

AKBP Dwi Santoso yang dikonfirmasi lintasterkini.com, Minggu (14/8/2016) membenarkan pergeseran dirinya. “Ia memang betul ada TR Kapolda. Saya dimutasi menjadi Kasubdit Regident Ditlantas Polda Sulsel,” ujarnya singkat. (*)

 Komentar

 Terbaru

News19 April 2024 06:10
Pj Gubernur Sulsel Tanam Pohon Kelapa Genjah dan Dalam di Taman Religi CPI, Komoditas Unggulan dari Selayar
MAKASSAR – Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, mengadakan silaturahmi bersama keluarga besar Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebu...
Ekonomi & Bisnis18 April 2024 17:56
Yuk Ikuti Fun Run PHRI Sulsel Berhadiah Umroh, Biaya Pendaftaran Rp175 Ribu
MAKASSAR – Perhimpunan Hotel Dan Restoran Indonesia (PHRI) Sulsel menggelar Fun Run sepanjang 5,5 kilo meter 2024. Fun Run 2024 PHRI ini berlang...
News18 April 2024 17:28
Astra Motor Sulsel Ajak Masyarakat Pahami Fungsi Marka Jalan Agar #Cari_Aman Selama Berkendara
MAKASSAR – Marka jalan yang merupakan rambu-rambu lalu lintas berupa garis melintang, membujur, dan menyerong, memiliki peran penting di jalur l...
Ekonomi & Bisnis18 April 2024 11:29
Kalla Toyota Luncurkan Emergency Support di Aplikasi Kallafriends, Dapat Diakses Dimana Saja
MAKASSAR – Untuk memberi kemudahan kepada pelanggan dalam kondisi darurat, Kalla Toyota luncurkan emergency support di aplikasi Kallafriends. Me...