Logo Lintasterkini

SYL Selalu Merasa Bangga Saat Berada di Pinrang

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 19 Februari 2018 19:12

Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo saat menghadiri puncak acara HUT Kabupaten Pinrang ke-58
Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo saat menghadiri puncak acara HUT Kabupaten Pinrang ke-58

PINRANG – Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Syahrul Yasin Limpo (SYL) bersama Wakil Gubernur (Wagub) Sulsel Agus Arifin Nu’mang menghadiri puncak acara Hari Ulang Tahun Kabupaten Pinrang ke-58 yang dilangsungkan di halaman Kantor Bupati Pinrang, Senin (19/2/2018).

“Ini adalah Pidato saya yang terakhir sebagai Gubernur Sulsel di HUT Kabupaten Pinrang. Mungkin kedepannya saya hadir sebagai tamu yang lebih tinggi,” canda SYL dalam pidato sambutannya dihadapan para undangan yang hadir.

SYL mengungkapkan, dirinya selalu merasa bangga saat berada di Pinrang. Itu dikarenakan, Pinrang selalu ramai dengan prestasi membanggakan yang diraihnya.

“Penghargaan tertinggi Pinrang adalah menyabet Parasamya Purna Karya Nugraha. Jadi kabupaten lainnya di indonesia harus banyak belajar di Pinrang,” ujarnya.

Mendapat pujian seperti itu, Bupati Pinrang, Aslam Patonangi mengatakan, SYL selama menjadi Gubernur banyak memberikan Inspirasi dan Motivasi untuk kemajuan Pinrang.

“Berkat Bapak Gubernur dan Wakilnya, Pinrang terus bergerak maju seiring dengan prestasi uang diraihnya. Mudah-mudahan beliau selalu ingat dan bersedia mampir di Bumi Lasinrang Pinrang meski kapasitasnya bukan lagi sebagai Gubernur Sulsel,” kata Aslam.

Penulis : Aroelk

 Komentar

 Terbaru

News20 April 2024 17:18
BAN-PDM Provinsi Sulsel Gelar Rakorda Tahap Satu, Ini Tujuannya
MAKASSAR – Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah (BAN PDM) Provinsi Sulsel menggelar Rap...
Hukum & Kriminal20 April 2024 16:15
Kasus Vandalisme Baliho Bupati Pinrang, Polres Pinrang Layangkan Undangan Klarifikasi Kepada Dua Orang
PINRANG — Kasus Vandalisme Baliho Bupati Pinrang Irwan Hamid menyita perhatian dan menjadi perbincangan hangat di kalangan masyarakat Pinrang be...
Pendidikan20 April 2024 13:54
Di Dies Natalis FH Unhas, Danny Pomanto Ajak Alumni Memajukan Pemerintahan Melalui Produk Hukum
MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengajak Alumni Fakultas Hukum Unhas untuk memajukan pemerintahan dengan menghasilkan produk h...
Pemerintahan20 April 2024 10:59
Walikota Makassar Jamu Makan Malam Konjen Filipina, Marry Jennifer: Saya Terkesan dengan Makassar
MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama dengan jajaran pemerintah kota tak pernah gagal membuat tamu-tamu terkesan, baik tamu ...