SOPPENG — Hujan yang mengguyur selama beberapa jam membuat sejumlah wilayah di Kabupaten Soppeng mengalami banjir, Jumat (31/1/2020). Menyikapi hal itu, Wakapolres Soppeng Kompol La Makkanenneng langsung sigap dengan mengunjungi lokasi banjir yaitu di Paddangeng Desa Donri-donri Kecamatan
Donri- donri serta Bakke Kecamatan Ganra.
Pada kesempatan itu, selain memantau banjir, Wakapolres juga melaksanakan kontrol pengawasan akan Debit air sungai di dua wilayah tersebut.
Kapolres Soppeng, AKBP Puji Saputro Bowo Leksono yang dikonfirmasi awak media menyatakan, pihaknya telah mengimbau ke seluruh jajarannya untuk menginformasikan sedini mungkin jika debit air di kedua sungai bertambah tinggi.
“Kami juga telah menyiapsiagakan personil di lokasi banjir, dan pemantauan yang dilakukan oleh anggota tersebut adalah sebagai kewaspadaan dini akan kemungkinan terjadinya bencana alam atau banjir di wilayah Kabupaten Soppeng,” pungkasnya. (*)