JAKARTA – Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo menggelar jumpa pers pascaserangan teror penembakan di Mabes Polri, Rabu malam (31/03/2021).
Dalam kesempatan ini, dia juga mengungkap hasil penyelidikan insiden teror bom bunuh diri di depan Gereja Katedral, Makassar, pada Minggu (28/03/2021).
“Saya sampaikan juga, sampai hari ini kejadian di Makassar sudah kita amankan 13 orang. Di mana satu orang inisial W adalah pelaku otak perakit bom (Makassar),” ungkapnya di hadapan awak media.
“Di Jakarta sendiri kita amankan lima (teroris). Di Bima lima. Total 23 orang dari tiga tempat. Akan kita kembangkan dan usut sampai tuntas. Saya sudah perintahkan untuk mendalami pengusutan terkait adanya jaringan kelompok terkait dengan pelaku (teror Jakarta),” lanjut Jenderal Listyo.
Dengan begitu, mantan Kabareskrim ini menginstruksikan seluruh jajaran kepolisian untuk meningkatkan kewaspadaan. Dan tetap memberi pelayanan kepada masyarakat.
“Tingkatkan sistem keamanan di markas komandan dan saat tugas di lapangan,” imbaunya.
Diketahui, dua pelaku bom bunuh diri di Makassar diduga kuat berafiliasi dengan Jamaah Ansharut Daulah alias JAD. (*)