Logo Lintasterkini

Kapolda Sulsel Janji Mencari Tahu Sulitnya Akses Informasi Wartawan

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Rabu, 01 Agustus 2018 21:02

Kapolda Sulsel, Irjen Pol Umar Septono.
Kapolda Sulsel, Irjen Pol Umar Septono.

MAKASSAR – Kapolda Sulsel, Irjen Pol Umar Septono merespon keluhan sejumlah wartawan terkait sulitnya mencari informasi di Mapolda Sulsel. Di hadapan wartawan, Jenderal Polisi bintang dua ini dengan rendah hati langsung mengucapkan kata maaf karena pekerja media sulit mendapatkan akses informasi.

“Kalian kok cari informasinya ke saya, kan ada Kabid Humas. Saya minta maaf ya ?,” ucapnya saat ditemui usai melaksanakan sholat Dhuhur berjamaah di Mapolda Sulsel, Rabu (1/8/2018) siang.

Menurutnya, jika mencari informasi pada dirinya, pastinya data yang disampaikan tidak akan lengkap. Alasan Kapolda ini, dia sendiri tidak mengetahui pasti perkembangan sejumlah kasus, karena sudah terputus komunikasinya.

Sulitnya pekerja media mendapatkan informasi tersebut, sehingga Kapolda Sulsel ini pun berjanji akan mencari tahu apa yang menjadi kendalanya. Untuk itulah, Umar Septono akan mengkroscek ulang terkait mekanisme mendapatkan informasi bagi jurnalis yang sehari-harinya bertugas di Desk Mapolda Sulsel.

“Nanti saya akan coba kroscek bagaimana mekanismenya, kenapa anda sulit mendapatkan informasi, sehingga anda mesti harus mencari-cari saya,” janji Umar Septono sambil berlalu meninggalkan sejumlah wartawan dengan penuh keakrabannya. (*)

 

Penulis : Mul

 Komentar

 Terbaru

Nasional30 November 2024 15:56
Wamendikdasmen Dorong Sistem Pendidikan untuk Pemerataan Kesejahteraan dan Keadilan
KUDUS – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza...
News30 November 2024 15:51
Ketapang, Bappelitbangda, dan Disdik Sulsel Raih Penghargaan BI
MAKASSAR – Sebanyak tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, masing masing; Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Badan Perenc...
News30 November 2024 12:43
Bank Indonesia Gelar Pertemuan Tahunan 2024 dengan Tema Penguatan Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) menggelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2024 di Jakarta pada Jumat, 29 November 2024. Acara ini mengang...
Ekonomi & Bisnis30 November 2024 07:40
Rayakan HUT ke-129, BRI Tawarkan Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
JAKARTA – Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-129 yang jatuh pada 16 Desember 2024, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempersembah...