Lintasterkini.com – Bintang sinetron Rezky Aditya dikabarkan sedang terbaring tidak sadarkan diri di rumah sakit, akibat kecelakaan motor yang menimpa dirinya. Namun ketika tim KapanLagi.com® berusaha menghubungi manajer Rezky, Reza, manajer tersebut tidak mengangkat handphonenya.
Sementara itu, ponsel Rezky ketika dihubungi terdengar suara mailbox. Hingga berita ini diturunkan, berbagai kabar tersebut masih simpang siur.
Sahabat Rezky Aditya, Chelsea Olivia pun sempat membahas kondisi lelaki kelahiran 26 Februari 1985 itu melalui akun twitternya.
“Tweeps please pray for Rezky Aditya!! Kabar kecelakaannya masih simpang siur, tp apapun yang terjadi itu semoga cepat sembuh,” tulis Chelsea. (kpl)
Komentar