MAKASSAR – Kapolda Kalsel Brigjen Pol Agung Budi Maryoto tiba di Makassar guna menjemput pelaku pembunuhan warga Banjarmasin yang lari ke Makassar, Rabu (2/3/2016) pagi.
Sebelumnya, Tim Gabungan Polda Sulsel dan Polda Kalimantan Selatan (Kalsel), akhirnya menembak Muhammad Faruq (30), Rabu (2/3/2016) pagi, DPO (Daftar Pencarian Orang) terkait kasus pembunuhan di jalan Antasari, Banjarmasin, Kalsel.
Pelaku yang juga merupakan residivis kasus perampokan di wilayah Kalsel ini, ditembak karena berusaha kabur saat ditangkap. Sebelumnya, pelaku dititip di Mapolsek Panakkukang, sebelum dijemput pihak Polda Kalael.
Baca Juga :
[baca juga : DPO Kasus Pembunuhan di Banjarmasin Diringkus Polda Sulsel ]
Namun, saat berada di perjalanan menuju bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, tiba-tiba pelaku berontak dan berusaha kabur. Hingga terpaksa pelaku dilumpuhkan dengan sebutir peluru di bagian kaki kanannya.
Usai ditembus peluru, pelaku langsung dilarikan ke ruang UGD RS Bhayangkara guna perawatan medis.
Selanjutnya, pelaku dijemput langsung oleh Kapolda Kalsel Brigjen Pol Agung Budi Maryoto yang tiba di Kota Makassar, Rabu pagi.
Seperti diberitakan sebelumnya, pelaku merupakan DPO kasus pembuhunan yang dilakukan secara bersama-sama di jalan Pangeran Antasari, sekitar setengah bulan lalu, sesuai Lp/130/II/KALSEL/ 20 Pebruari 2016.
Pelaku sendiri diringkus Tim Resmob Ditreskrim Polda Sulsel yang dipimpin langsung Kanit Resmob Kompol Muh Yadin, pada hari Selasa (1/2/2016), sekira pukul 22.30 Wita, di jalan Tarakan, Kecamatan Wajo, Kota Makassar, di sebuah pos ronda dalam Kompleks PU. (*)
Komentar