Logo Lintasterkini

Operasi Antik Lipu 2017, Polres Gowa Amankan 16 Pelaku Narkoba

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Selasa, 02 Mei 2017 17:19

Sejumlah barang bukti yang diamankan aparat Satres narkoba Polres Gowa.
Sejumlah barang bukti yang diamankan aparat Satres narkoba Polres Gowa.

GOWA – Aparat Satuan Narkoba Polres Gowa mengamankan 16 orang pelaku yang terindikasi pemakai dan pengedar narkotika dan obat-obatan terlarang jenis sabu selama 20 (dua puluh) hari menggelar Operasi Antik Lipu 2017. Selain mengamankan 16 pelaku narkoba, juga 45 saset sabu  sebagai barang buktinya.

Mereka yang diringkus yakni inisial RH (24), warga Bonto-bontoa, FA (38), warga Bonto-bontoa, ME (28), warga Tamarunang, AK(39), warga Jalan Sungai Limboto Makassar, RK (19), warga Jalan Perumahan Bumi Pallangga, MK (49), warga Pallangga, AR (38), warga Jalan Syekh Yusuf Gowa.

Pelaku lain yang berhasil diamankan insial SY (24), warga Jalan Matahari Sungguminasa, DR (36), warga Bajeng, MS (35), warga Jalan Alternatif Kanal Pandang-pandang, AS (41), warga Jalan Kenanga Somba Opu, FQ (20), warga Jalan Masjid Raya Sungguminasa.

Menurut Kasat Narkoba Polres Gowa, AKP Ilham bahwa pihaknya tetap mengedepankan fungsi reserse narkoba guna memberantas dan menindak tegas, serta mencegah berkembangnya jaringan penyalahgunaan narkoba.

“Dalam operasi selama 20 hari itu kita berhasil ungkap 10 kasus dengan jumlah tersangka 16 orang dan barang bukti keseluruhan sebanyak 45 saset dan 10 butir obat Tramadol. Kita juga berhasil mengungkap dua orang TO (Target Operasi) yang sebenarnya menjadi kasus prioritas dalam Operasi Antik Lipu ini,” papar AKP Ilham.

Para penikmat narkoba itu ditangkap dalam operasi Antik Lipu 2017 yang dilaksanakan selama 20 hari mulai tanggal 10-29 April 2017. Dalam operasi ini Polres Gowa telah melaksanakan kegiatan tersebut tanpa hambatan, dengan dibackup 40 personil dari gabungan fungsi operasional Polres Gowa. (*)

 Komentar

 Terbaru

Nasional30 November 2024 15:56
Wamendikdasmen Dorong Sistem Pendidikan untuk Pemerataan Kesejahteraan dan Keadilan
KUDUS – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza...
News30 November 2024 15:51
Ketapang, Bappelitbangda, dan Disdik Sulsel Raih Penghargaan BI
MAKASSAR – Sebanyak tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, masing masing; Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Badan Perenc...
News30 November 2024 12:43
Bank Indonesia Gelar Pertemuan Tahunan 2024 dengan Tema Penguatan Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) menggelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2024 di Jakarta pada Jumat, 29 November 2024. Acara ini mengang...
Ekonomi & Bisnis30 November 2024 07:40
Rayakan HUT ke-129, BRI Tawarkan Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
JAKARTA – Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-129 yang jatuh pada 16 Desember 2024, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempersembah...