Logo Lintasterkini

Tenaga Kesehatan Kurang, Warga Pangkep Meninggal Saat Akan Melahirkan

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 02 September 2016 21:27

ilustrasi
ilustrasi

PANGKEP – Malang nasib Sumarni (23), warga pulau Satanger, Kecamatan Liukang Tangaya, Pangkep. Ia meninggal dunia saat hendak melahirkan di sebuah rumah sakit di kepulauan Sumbawa, Kamis (1/9/2016). Bahkan bayi dalam kandungan Sumarni telah meninggal dalam perjalanan.

Sumarni sebenarnya telah mendatangi puskesmas terdekat, yaitu di Pulau Sailus. Namun karena tidak ada Bidan, perawat yang ada tidak berani mengambil tindakan. Sumarni dan keluarganya pun menuju rumah sakit di Sumbawa dengan jarak tempuh sekitar 6 jam.

Terkait kejadian ini, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pangkep, Indriyani  Latif, membenarkan dan mengakui bahwa ini murni kesalahan prosedur. “Iya, kejadian itu sudah sampai ke kami,” ujar Indriyani.

Terpisah, Bupati Pangkep, Syamsuddin Hamid, mengaku heran dengan kejadian ini. “Sudah lama saya ingatkan, jangan sampai Puskesmas kosong. Kan bisa bergiliran,” kata Bupati.

Terkait hal ini Bupati akan mengambil langkah-langkah untuk mengevaluasi kinerja tenaga medis di kepulauan. “Kami akan evaluasi, memberi teguran Bidan yang bertugas di Puskesmas disana. Teguran itu akan kami tembuskan ke pusat,” ujar Syamsuddin.

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...