Logo Lintasterkini

Ketua DPRD Makassar Hadiri Pesta Rakyat Bitoa, Warga Senang

Redaksi
Redaksi

Sabtu, 02 September 2023 08:17

Pesta rakyat warga Kelurahan Bitoa, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, rangkaian HUT ke-78 kemerdekaan RI, Jumat (1/9/2023).
Pesta rakyat warga Kelurahan Bitoa, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, rangkaian HUT ke-78 kemerdekaan RI, Jumat (1/9/2023).

MAKASSAR – Ketua DPRD Makassar, Rudianto Lallo, hadir memeriahkan pesta rakyat warga Kelurahan Bitoa, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, rangkaian HUT ke-78 kemerdekaan RI, Jumat (1/9/2023).

Kedatangan Rudianto disambut hangat ratusan warga Kelurahan Bitoa. Warga senang pesta rakyat yang digelar dengan sederhana dihadiri langsung politisi Partai NasDem itu.

“Kami sangat berbahagia, malam puncak pesta rakyat dihadiri langsung Pak Ketua DPRD Makassar, Bapak Rudianto Lallo,” kata Ketua RW 4 Bitoa, Muhammad Said Garuda.

Ia menambahkan, kedatangan Ketua DPRD Makassar sangat menghibur masyarakat. Panitia HUT bersama warga Bitoa juga sangat bersyukur dapat dikunjungi dan berdialog secara langsung.

“Ini pertama kalinya ada Ketua DPRD hadir di kegiatan kami. Selaku warga di sini sangat bersyukur mendapat penghormatan yang tinggi,” tambahnya.

Ketua DPRD Makassar, Rudianto Lallo, juga secara khusus menyapa Ketua RW 4 Bitoa, Muhammad Said Garuda, dan Anggota DPRD Makassar, Supratman, yang bersama-sama menggelar kegiatan meriah. Ia tidak lupa menyampaikan pesan agar warga Bitoa terus menjaga kekompakan dan kebersamaan.

“Mari kita pertahankan kekompakan dan kebersamaan ini. Saya tahu betul, warga Bitoa itu jika ada diganggu satu orang, maka semua merasakannya. Makanya jangan ada berani-berani ganggu warga di sini,” ujar Rudianto.

Anggota DPRD Makassar, Supratman, juga mengajak warga agar jangan karena perbedaan pilihan caleg dan capres
mendatang akhirnya putus komunikasi.

“Ini dekat-dekat-mi pemilihan caleg dan presiden. Perbedaan pilihan itu biasa, tapi jangan karena pilihan berbeda kita tidak saling bicara. Mari kita menjaga komunikasi tetap lancar,” ucapnya.

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...