MAKASSAR,– Camat Rappocini Syahruddin bersama Ketua TP PKK Kecamatan Rappocini Renny Syahruddin menerima kunjungan Ketua TP PKK Kota Makassar Indira Yusuf Ismail.
Di mana, kunjungan Ketua TP PKK Makassar dihadiri juga Tim Penilaian Lorong UMKM Tingkat Kota Makassar di Lorong Wisata Aradas Tujuh Wali-Wali Kelurahan Bonto Makkio, Rabu (2/11/20222).
Turut Hadir Kepala Dinas Koperasi & UKM Kota Makassar Dra. Hj. Sri Sulsilawati, M.Si, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Andi Batari Toja.
Kemudian, Sekcam Rappocini, Kasi Ekbang Kecamatan Rappocini, Lurah dan Ketua TP PKK Kelurahan se-Kecamatan Rappocini, Perwakilan UKM di masing-masing kelurahan se-Kecamatan Rappocini.
Dalam kunjungannya, Indira Yusuf Ismail berpesan kapada para UKM yang mengikuti lomba dapat berusaha menyempurnakan produk dan terus berinovasi.
“Saya harap semua yang ikut lomba ini berusaha menyempuranakan semua produk-produknya dan tentunya kita juga butuh inovasi, bisa bertanya ke dinas koperasi atau perdagangan untuk model kemasan yang dapat meningkatan minat pembeli,” jelas Indira.