Logo Lintasterkini

Bank Mandiri Kian Aktif Mendorong Aktivasi Livin’ by Mandiri sebagai Super App Andalan Perseroan

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 02 November 2023 16:57

Jessica Nicole Singkey selaku Vice Presiden Bank Mandiri Region X Sulawesi Papua
Jessica Nicole Singkey selaku Vice Presiden Bank Mandiri Region X Sulawesi Papua

MAKASSAR – Bank Mandiri terus mengimplementasikan digitalisasi dalam memenuhi kebutuhan transaksi finansial dan non finansial nasabah. Program unggulan Livin’ ditarget capai 25 juta pengguna di akhir tahun 2023.

Bank Mandiri kian aktif mendorong aktivasi Livin’ by Mandiri sebagai super app andalan perseroan. Bank Mandiri turut mengangkat campaign #SuperAPPSuperLengkAPP yang memperkenalkan ragam fitur Livin’ by Mandiri secara langsung ke masyarakat.

Jessica Nicole Singkey selaku Vice Presiden Bank Mandiri Region X Sulawesi Papua menjelaskan, Livin’ by Mandiri memiliki tiga keunggulan. Yakni kelengkapan produk dan fitur perbankan dan finansial, mendukung semua kebutuhan finansial hingga ke lifestyle, dan tetap mudah digunakan dalam satu aplikasi.

“Sampai September 2023, Livin’ by Mandiri telah diunduh hampir sebanyak 32 juta kali,” ujarnya.

Platform digital tersebut juga telah mengelola hingga 3,8 miliar transaksi. Meningkat 48% secara year-on-year (YoY). Begitu pula, jumlah nilai transaksi Livin’ by Mandiri mencapai Rp1.800 triliun. (*)

Penulis : Azho

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...