Logo Lintasterkini

Pelaku Penggelapan Mobil Di Pinrang Diringkus Polisi

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Minggu, 03 Februari 2019 14:24

Pelaku saat diamankan di Polres Pinrang
Pelaku saat diamankan di Polres Pinrang

PINRANG – Unit Resmob Satuan Reskrim Polres Pinrang yang dipimpin Bripka Aris berhasil meringkus Abdul Rahman (34), terduga pelaku penipuan dan penggelapan mobil di Kabupaten Pinrang, Jum’at (1/2/2019).

Warga Kariango Desa Pananrang Kecamatan Mattiro Bulu Kabupaten Pinrang tersebut ditangkap berdasarkan laporan korbannya, Arliansyah Arifin (35), warga BTN Sekkang Mas Kecamatan Watang Sawitto Kabupaten Pinrang ke SPKT Polres Pinrang pada tanggal 22 Januari 2019 lalu.

Hasil introgasi, pelaku mengakui perbuatannya yang telah menipu dan menggelapkan mobil korban. Dimana sesuai kesepakatan, pelaku membeli mobil korban seharga Rp26 juta.

Namun ternyata, pelaku tidak membayar korban dan malahan menggadaikan mobil korban tersebut ke orang lain seharga Rp17 juta. Dari kasus ini, petugas menyita barang bukti berupa 1 unit mobil merek KIA Rio dengan nomor polisi DD 1103 JS warna Biru milik korban pelapor.

Kapolres Pinrang, AKBP Bambang Suharyono melalui Kasat Reskrim, AKP Dharma Praditya Negara yang dikonfirmasi awak media, Minggu (3/2/2019), membenarkan adanya penangkapan terduga pelaku penggelapan mobil tersebut.

“Pelaku beserta barang bukti telah kita amankan di Polres Pinrang guna menjalani proses hukum lebih lanjut,” singkat Dharma Praditya Negara. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...