Logo Lintasterkini

Rachmawati Soekarnoputri Meninggal Setelah Berjuang Melawan Covid-19

Andi
Andi

Sabtu, 03 Juli 2021 12:48

Rachmawati Soekarnoputri hadiri HUT Partai Gerindra ke-12 di Kantor DPP Partai Gerindra, Jakarta, Kamis (6/2). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Rachmawati Soekarnoputri hadiri HUT Partai Gerindra ke-12 di Kantor DPP Partai Gerindra, Jakarta, Kamis (6/2). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan

MAKASSAR — Rachmawati Soekarnoputri meninggal dunia, di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Sabtu (3/7/2021).

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad membenarkan informasi bahwa Rachmawati Soekarnoputri meninggal dunia.

Putri Presiden pertama RI Soekarno itu meninggal sekitar pukul 06.15 WIB.

“Iya, betul meninggal dunia,” kata Dasco, saat dikonfirmasi awak media.

Wakil Ketua DPR itu mengungkapkan, Rachmawati meninggal dunia akibat terpapar Covid-19 setelah dirawat di rumah sakit.

“Meninggal dunia karena Covid-19,” ucap Dasco.

Diketahui, Rachmawati Soekarnoputri meninggal dunia pada usia 70 tahun. Adik dari Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri tersebut dikenal sebagai politisi Partai Gerindra.(*)

 Komentar

 Terbaru

Nasional30 November 2024 15:56
Wamendikdasmen Dorong Sistem Pendidikan untuk Pemerataan Kesejahteraan dan Keadilan
KUDUS – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza...
News30 November 2024 15:51
Ketapang, Bappelitbangda, dan Disdik Sulsel Raih Penghargaan BI
MAKASSAR – Sebanyak tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, masing masing; Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Badan Perenc...
News30 November 2024 12:43
Bank Indonesia Gelar Pertemuan Tahunan 2024 dengan Tema Penguatan Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) menggelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2024 di Jakarta pada Jumat, 29 November 2024. Acara ini mengang...
Ekonomi & Bisnis30 November 2024 07:40
Rayakan HUT ke-129, BRI Tawarkan Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
JAKARTA – Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-129 yang jatuh pada 16 Desember 2024, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempersembah...