SIDRAP — Menjadi salah satu Target Operasi (TO) di Operasi (Ops) Sikat Lipu 2018 Polres Sidrap, Ibrahim Bin Basri (22), seorang mahasiswa asal Dusun Barukku Kelurahan Batu Kecamatan Pitu Riase Kabupaten Sidrap tak berkutik saat dibekuk tim unit khusus Polres Sidrap yang dipimpin Aiptu Abdul Halim, Minggu (2/9/2018) kemarin. Ibrahim berhasil diringkus petugas saat dalam perjalanan menuju Kota Parepare saat mobil yang ditumpanginya singgah mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU Tanru Tedong Kecamatan Dua Pitue Kabupaten Sidrap sekira pukul 16.00 Wita.
Ibrahim yang terindikasi sebagai Pelaku Tindak Pidana Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) di wilayah hukum Polres Sidrap, ditangkap petugas berdasarkan Laporan Polisi Nomor : LP/69/II/2016/SSL/Sidrap, tertanggal 01 Pebruari 2016 dan masuk dalam Daftar Pencarian Orang : DPO/49/II/2017/Reskrim, tertanggal 02 Pebruari 2017.
Dari hasil introgasi, pelaku mengakui bahwa dirinya telah melakukan pencurian sepeda motor sebanyak 2 kali di wilayah hukum Polres Sidrap pada tahun 2016 silam. Dimana, aksi pertama dilakukan pelaku di halaman RSUD Nene Mallomo, Kelurahan Rijang Pittu Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidrap dengan menggasak 1 unit sepeda motor jenis Honda Beat warna biru-putih.
(telah disita).
Selanjutnya, aksi kedua dilakukan pelaku di sebuah warung yang terletak di jalan Poros Sidrap-Parepare, tepatnya di Kelurahan Wala
Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidrap dan berhasil membawa kabur 1 unit sepeda motor jenis Yamaha Mio sporty warna hijau (belum disita).
Kapolres Sidrap, AKBP Ade Indrwan yang dikonfirmasi awak media, Senin (3/9/2018), membenarkan adanya pengungkapan kasus tersebut.
“Ini merupakan prestasi tim kita di Operasi Sikat Lipu 2018. Tentunya kita sangat mengapresiasi hal ini,” ujar Ade Indrawan. (*)