Kecamatan Panakkukang-Manggala Gelar Rakor Penanganan Covid-19

Kecamatan Panakkukang-Manggala Gelar Rakor Penanganan Covid-19

MAKASSAR – Pemerintah Kecamatan Panakkukang dan Manggala duduk bersama membahas penanganan covid-19 pada rapat koordinasi yang dilaksanakan di aula kantor Kecamatan Panakkukang, Jumat (03/09/2021).

Rakor ini dihadiri oleh dua camat tersebut. Juga para lurah, kabag pemerintahan, kapolsek, kepala puskesmas dan unsur TNI, serta Asisten I dan III Pemkot Makassar.

Asisten I, Andi Muh Yasir dalam arahannya meminta agar seluruh lurah dan kepala puskesmas lebih banyak melakukan koordinasi mengenai data warga. Itu terkait dengan hasil konfirmasi warga yang terpapar covid-19 melalui tes swab mau pun PCR.

“Kita juga berharap agar penanganan dalam testing, tracing, treatment lebih ditingkatkan lagi,” pinta Andi Yasir.

Sementara itu, Asisten III, Mario Said lebih menekankan soal langkah pelaksanaan isolasi apung. Para lurah diharap untuk mengedukasi warganya.

“Ini sangat perlu, edukasi. Warga harus tahu soal program isolasi apung, apalagi yang terpapar,” tuturnya.

Ada pun Camat Panakkukang, Andi Pangerang Nur Akbar menyampaikan rencananya untuk melaksanakan safari ke posko PPKM di tingkat RW.

“Safari ini, kami akan lakukan bersama unsur Tripika,” katanya.

Di sesi terakhir rapat ini, para peserta diberikan kesempatan untuk menyampaikan saran dan masukan. Sebab, tidak dipungkiri dalam melaksanakan tugas-tugas penanganan covid-19, mereka kerap mendapat kendala.