Logo Lintasterkini

Empat Perwira Polda Sulsel Ikuti Tes di KPK

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 03 Oktober 2012 06:47

Logo KPK
Logo KPK

Logo KPK

MAKASSAR – Empat perwira menengah di jajaran Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan mengikuti uji kompetensi calon penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta.

Keempat perwira itu adalah Kompol Darwis, Kepala Polsek Mamajang, Makassar, Kompol Armin, Intel Polda Sulsel, Kompol Ahmad Mariyadi, Kepala Polsek Rappocini, Makassar, dan Kompol Anwar Hasan, Wakasat Reskrim Polrestabes Makassar. Mereka dikirim untuk mengikuti seleksi KPK di Jakarta atas perintah Kepala Polda Sulselbar, Irjen Mudji Waluyo.

Kepala bagian Pengendalian Personil (Dalpres) bidang SDM Polda Sulsel, AKBP Iftah yang ditemui disela-sela acara penutupan pembentukan Bintara di SPN Batua, Makassar, Selasa (2/10/2012), membenarkan kabar tersebut.

Dia menjelaskan, keempatnya dinilai berkompeten dalam hal penyidikan. “Mereka sudah berangkat kemarin, Senin (01/10/2012) ke Jakarta untuk mengikuti tes calon penyidik KPK, dan itu juga atas perintah Kapolda Sulselbar,” ujarnya.

Sebelumnya beberapa penyidik asal Markas Besar (Mabes) Polri yang bertugas sebagai penyidik di KPK ditarik kembali ke tubuh Polri. Kursi penyidik lama yang diduduki oleh utusan Mabes Polri pun kosong, sehingga kembali dilakukan perekrutan untuk penyidik baru. (kpc)

 Komentar

 Terbaru

News19 Februari 2025 22:38
Mentan Amran Sulaiman Ajak Pimpinan Daerah Sulsel Bersatu Bangun Daerah, Anggota DPR RI Frederik Kalalembang Ikut Hadir
JAKARTA – Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman mengajak para pimpinan daerah di Sulawesi Selatan yang akan segera dilantik untuk bersatu da...
Ekonomi & Bisnis19 Februari 2025 19:19
Layanan Digital Hub dari Indosat Ooredoo Hutchison Siap Penuhi Kebutuhan Digital Masa Kini
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menghadirkan Digital Hub, fitur terbaru yang kini tersedia di aplikasi myIM3 dan bima+ untuk ...
News19 Februari 2025 17:28
Perumda Parkir Makassar Apresiasi Dedikasi dan Prestasi Danny Pomanto
MAKASSAR – Perumda Parkir Makassar menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan kepada Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan “Danny” Pomant...
News19 Februari 2025 15:35
Jalani Tes Kesehatan di Kemendagri, Wawali Aliyah : Mohon Doanya, Semoga Kami Diberi Kesehatan Lahir dan Bathin Hingga Pembekalan di Magelang
JAKARTA – Wali Kota Makassar dan Wakil Wali Kota Makassar terpilih, Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham baru saja menjalani pemeriksaan k...