MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Imam Suyudi memimpin rapat persiapan penanganan bencana alam yang terjadi di Sulawesi Tengah, Selasa (2/10/2018). Rapat diikuti oleh semua Kepala Divisi dan jajarannya.
Imam Suyudi menyampaikan bahwa penanganan bencana alam di Sulawesi Tengah harus difokuskan selama satu minggu dalam rangka mobilisasi bantuan ke lokasi bencana baik lewat darat, udara ataupun laut. Dalam rapat ini, para kepala divisi dan peserta rapat membahas persiapan sumbangan yang akan dibawa ke Palu, Parigi, dan Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah.
“Beberapa jenis bantuan yang akan dikirim ke lokasi bencana berupa sembako, pakaian bekas dan sumbangan lainnya,” ujar Imam.
Selain bantuan tersebut, Imam juga menyampaikan perlunya bantuan terhadap tenaga-tenaga psikologi untuk memberikan bantuan secara psikologis dan motivasi kepada para pengungsi yang ada di Makassar dan sekitarnya.
Sedianya, Kantor Wilayah Kemenkumham, Selasa, (2/10/2018) mengirimkan Bantuan ke lokasi bencana di Sulawesi Tengah bersama Satgas relawan yang telah dibentuk. (*)