PANGKEP – Bupati Pangkep Syamsuddin A Hamid meminta pada ratusan Calon Kepala Desa (Calon Kades) pada 34 desa yang akan menggelar Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Pangkep untuk sportif, dalam artian siap menang dan siap kalah.
“Saya minta calon kepala desa bisa sportif, siap menerima kemenangan dan juga kekalahan. Saya juga minta bagi yang terpilih nantinya dapat mengemban amanah sebaik-baiknya,” pinta Syamsuddin, Kamis (3/11/2016).
Syamsuddin juga meminta, pada siapapun yang terpilih nantinya dapat menjalankan amanah sebaik baiknya. Bahkan dia menginginkan secara khusus pada pihak berwajib untuk tegas menindak aparat desa yang berani melakukan pungutan liar (pungli) demi memuluskan langkah kemenangan seorang Cakades.
Baca Juga :
“Bagi yang terpilih jangan sombong. Jangan karena di desa ada tersendiri dananya, anda seenaknya saja. Saya juga meminta kepada Kapolres untuk menindak tegas kepala desa yang melakukan pungutan liar,” tegasnya.
Selain itu, Syamsuddin juga mewanti-wanti aparat desa dan camat untuk netral dan tidak memihak. Ia sangat berharap pada Pilkades kali ini kondisi kamtibmas tetap dapat terjaga dan tidak terjadi hal-hal yang dapat merusak citra Kabupaten Pangkep.
“Saya minta pada camat dan aparat desa jangan coba-coba memihak, harus netral, karena kalau tidak malu-malu sendiri nanti. Saya tidak ingin pemilihan kepala desa ini terjadi hal hal yang tidak diinginan,” pungkas Syamsuddin. (*)
Komentar