MAKASSAR – Guna menekan penyebaran covid-19 varian Omicron, jajaran Ditlantas Polda Sulsel melaksanakan olahraga bersama di Kantor Ditlantas Polda Sulsel, Jalan AP Pettarani, Makassar, Jumat (4/2/2022) pagi. Puluhan personel ikut ambil bagian dalam olahraga dan senam bersama tersebut.
Dirlantas Polda Sulsel Kombes Pol Faizal melalui Kasubdit Regident Ditlantas Polda Sulsel AKBP Erwin Syah mengatakan, kegiatan senam dilaksanakan agar personel mendapat kesegaran tubuh yang optimal. Apalagi, kata Erwin Syah, saat ini masih dalam kondisi pandemi.
“Apalagi dengan adanya varian Omicron, tubuh kita harus fit agar terhindar dari penyebaran Covid-19 ini,” ungkapnya.
Masih kata Erwin Syah, kondisi tubuh yang fit dapat membuat pikiran juga jernih. Sehingga, aktivitas yang dilakukan juga akan terasa enteng.
“Senam bersama ini kami lakukan dengan menghadirkan trainer dari luar yang memang kompeten di bidangnya. Jadi kita memang kita sengaja berolahraga untuk membuat imun kita meningkat,” tambahnya lagi. (*)