MAKASSAR – Ketua OMBUDSMAN RI perwakilan Sulawesi Selatan M Subhan menerima rombongan Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1 Makassar Andi Pallawarukka yang datang bersama jajarannya pada hari Senin (4/6/2018).
“Maksud kedatangan kami adalah untuk silaturrahmi dengan bapak pimpinan Ombudsman RI Perwakilan Sulsel sekaligus menanyakan apa apa kekurangan kami dalam melayani masyarakat dan apa yang harus kami benahi kedepan agar bisa melayani masyarakat dengan baik, kami akan selalu menerima masukan dan kritikan yang konstruktif kami mau menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Bersih Birokrasi Melayani (WBBM)” ujar Andi Ukka.
Banyak masukan yg diberikan oleh Ketua Ombudsman M Subhan baik dari sisi infrastruktur, layout pelayanan dan kinerja SDM staf imigrasi, yang di sorot oleh masyarakat.
Baca Juga :
“Sejauh ini saya salut dengan perubahan yang terjadi di kantor Imigrasi Makassar, 6 bulan terakhir ini hampir tidak ada keluhan yang berarti dari masyarakat pemohon jasa keimigrasian, semua berjalan normatif sesuai standard pelayanan dan sudah sangat rapi dan kepastian pelayanan sudah dirasakan oleh msyarakat, sistem online sangat positif dalam mengurai antrian, saya berharap kanim makassar juga mengakomodir masyarakat yang Gatek Android” kata M Subhan.
Dirinya juga berpesan dan memberi masukan sambil memberi salam komando dengan kepala kantor imigrasi Makassar agar membantu masyarakat yang Gagau Teknologi (Gaptek) tidak bisa Online karena tidak punya HP Android.
Pejabat imigrasi yang ikut serta dalam rombongan tersebut diantaranya Kasi Lantaskim Andi Mario, Kasi Wasdakim Noer Putra Bahagia, Kasi Infokim Ismail, Kasi statuskim Ijin Tinggal KH Halim, Ka Tata usaha Masniati, Kasubsi pengawasan Saragih, kasubsi informasi Lucky Karim, Kasubsi Komunikasi Cherly Widiyanita serta Kepala Urusan Umum Arman. (*)
Komentar