Logo Lintasterkini

Nama Wabup Pinrang Disebut Dalam Kabinet Nurdin Halid

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 04 September 2016 21:16

logo Golkar
logo Golkar

PINRANG – Meski gonjang-ganjing antara pro dan kontra akan posisi Nurdin Halid sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan (Sulsel), struktur kepengurusan tetap terbentuk dibawah komando sang pelaksana tugas. Salah satunya, nama Wakil Bupati Pinrang, Muhammad Darwis Bastama yang juga disebut ada di dalam komposisi kabinet tersebut.

Data yang dihimpun lintasterkini.com, sudah ada 57 nama yang rencananya akan dimasukkan dalam komposisi kabinet itu, dari total 140 pengurus transisi yang akan dibentuk Nurdin Halid. Nama Darwis Bastama disebut akan mengisi jabatan Kordinator Wilayah (Korwil) Dapil Sidrap, Pinrang dan Enrekang.

Dikonfirmasi terkait hal tersebut, mantan ketua DPRD Pinrang ini mengaku, dirinya belum mengetahui jika namanya benar masuk dalam jajaran kabinet Nurdin Halid.

“Saya belum tahu kalau masalah itu. Tetapi sebelumnya, saya memang pernah dihubungi pengurus DPD I,” Kata Darwis, saat dikonfirmasi awak media, Minggu (4/9/2016).

Dia menambahkan, jika informasi itu memang benar nantinya, pasti akan ada SK yang diterimanya.

Seperti yang telah diberitakan lintasterkini.com sebelumnya, Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Pinrang, Abdi Baramuli terkesan tidak ambil pusing akan penunjukkan Nurdin Halid sebagai Plt Golkar Sulsel, selama itu sesuai koridor dan aturan partai. Abdi hanya menegaskan, Musda Golkar Sulsel harus berjalan harmonis dan demokratis, dan itu adalah hal yang paling penting. (*)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis01 Mei 2025 08:26
CEO Bumi Karsa Terpilih Sebagai Ketua Umum DPP AABI 2025-2030
MAKASSAR– CEO Bumi Karsa, Kamaluddin terpilih sebagai Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) AABI untuk periode 2025-2030 Minggu, (27/4/2025) di ...
Ekonomi & Bisnis01 Mei 2025 08:22
Kursus Barista Kota Makassar Batch 28 Sukses Diselenggarakan Verso Barista Academy
MAKASSAR – Kegiatan Kursus Barista Kota Makassar Batch 28, sukses dilaksanakan oleh Verso Barista Academy pada 24 – 27 April 2025 berlokas...
News01 Mei 2025 08:19
GMTD Wakafkan Perlengkapan Ibadah dan Al’Quran Kelima Masjid di Tanjung Bunga
MAKASSAR– PT Gowa Makassar Tourism Development Tbk (GMTD), pengembang utama kawasan terpadu Tanjung Bunga, kembali menegaskan komitmennya terhadap p...
Ekonomi & Bisnis01 Mei 2025 08:15
Aston Makassar Rayakan Ulang Tahun ke-13 dengan Promo Spesial Pick Now dan Escape Later
MAKASSAR – Dalam rangka menyambut hari jadi yang ke-13, Aston Makassar Hotel & Convention Center menghadirkan promo kamar spesial bertajuk Pick ...