JAKARTA– Ada yang lagi ramai TikTok saat ini. Bahkan selalu masuk For Your Page (FYP).
Pernah dengan kata ‘bercandya’. Nah, baru-baru ini, sosok seorang mahasiswi Universitas Gadjah Mada (UGM), viral karena kata-kata ‘bercandya’.
Ternyata usut punya usut, sosok mahasiswi UGM tersebut bernama Abigail Manurung. Sound viral itu berasal dari wawancara Abigail dengan TikToker Danang Giri Sadewa.
Sejak saat itulah nama Abigail Manurung banyak ditelusuri oleh banyak orang.
Terlebih, sosoknya disebut mirip Tiara Ziva (Tiara Andini dan Ziva Magnolya), penyanyi jebolan Indonesian Idol.
Siapakah sosok Abigail Manurung?
Sound viral “Candyaaa.. bercandyaa..” mungkin sudah tak asing saat membuta TikTok.
Bahkan banyak para selebriti TikTok, ikut berbicara ‘bercandyaaa’ dan mengikuti gaya si pemilik suara dengan centilnya.
Kini terungkap pemilik suara tersebut adalah Abigail Genueve Arista Manurung atau yang akrab disapa Gege.
Gege merupakan mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) angkatan 2023.
Suaranya viral saat ia diinterview oleh influencer Danang Giri Sadewa di akun TikTok @thesadewa pada 3 Agustus 2023.
Saat itu, Gege ditanya oleh Danang sebagai mahasiswa baru UGM.
“Berarti masuk UGM gampang apa susah?” tanya Danang kepada Gege dan seorang temannya.
Dengan atraktif, Gege pun menjawab tidak tahu.
“Jalur hoki,” kata temannya yang kemudian dibalas oleh Gege, mereka bisa masuk UGM karena jalur hoki.
“Cyandyaaa, bercyandyaaaa,” tutur perempuan kelahiran 2005 ini.
Suara dia saat ngomong bercyanda pun viral dan disebut mirip Tiara Viza, penyanyi jebolan Indonesian Idol.
Pasalnya, di kolom komentar video itu, banyak netizen menyebutkan suara Abigail seperti Tiara.
Tak hanya itu, suara Abigail bahkan dibuat remix oleh netizen.
“Cyandyaaa, bercyandyaaaa,” begitu terus hingga akhirnya banyak yang menggunakan sound tersebut sebagai background videonya.
Gege baru mengetahui dirinya viral justru pada hari Rabu (30/8/2023) malam, meski wawancaranya dengan Danang Giri Sadewa sudah dilakukan sejak awal Agustus 2023 lalu.
Dia juga baru tahu dirinya se-viral itu ketika berselancar di media sosial TikTok.
“Soalnya aku dibikinin lagu sama Aldi Taher,” terangnya sambil tertawa.
Pada 30 Agustus 2023, Aldi Taher mengunggah sebuah video selama 03:45 menit yang merespons kata-kata bercyanda yang diucapkan Gege.
Sehari setelahnya, video Aldi Taher itu sudah ditonton lebih dari 1 juta kali.
Lagu spontan yang dibuat Aldi Taher itu menceritakan tentang dua orang yang ternyata hanya berteman. (*)