Logo Lintasterkini

Soal Pengantaran Jenazah

Dirlantas Polda Sulsel Imbau Tertib Berlalulintas, Disiapkan Pengawalan Gratis

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 04 September 2024 09:22

Dirlantas Polda Sulsel, Kombes Pol. Karsiman SIK
Dirlantas Polda Sulsel, Kombes Pol. Karsiman SIK

MAKASSAR – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Sulawesi Selatan mengimbau masyarakat yang mengantarkan jenazah untuk tetap mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama. Dirlantas Polda Sulsel, Kombes Pol. Karsiman SIK, menegaskan bahwa keselamatan harus selalu menjadi prioritas utama, termasuk saat prosesi pengantaran jenazah.

Ia mengingatkan agar rombongan pengantar jenazah tidak melakukan tindakan yang membahayakan pengguna jalan lainnya, seperti melanggar lampu merah, menggunakan sirine atau rotator yang tidak sesuai aturan, serta memblokir jalan.

“Kami berharap masyarakat yang mengantar jenazah tetap tertib berlalu lintas. Jangan menerobos lampu merah, menggunakan sirine atau rotator yang tidak sesuai, dan tidak memblokir jalan sehingga mengganggu pengguna jalan lainnya,” ujar Kombes Pol. Karsiman pada Selasa (3/9/24).

Ia juga menambahkan bahwa masyarakat yang hendak mengantarkan jenazah ke lokasi pemakaman disarankan untuk meminta pengawalan resmi dari kepolisian. Pengawalan ini disediakan secara gratis oleh Polda Sulsel, untuk memastikan perjalanan berlangsung aman, lancar, dan tidak mengganggu arus lalu lintas.

“Polda Sulsel berkomitmen memberikan pelayanan terbaik, termasuk pengawalan jenazah secara gratis tanpa biaya apapun. Dengan pengawalan yang tepat, perjalanan dapat berjalan lancar, aman, dan kondusif,” jelas Dirlantas Polda Sulsel.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai pengawalan jenazah, masyarakat dapat menghubungi kantor polisi terdekat atau langsung ke Kantor Ditlantas Polda Sulsel.

Dengan adanya pengawalan resmi, diharapkan prosesi pengantaran jenazah dapat berjalan dengan aman tanpa mengganggu pengguna jalan lainnya. Polda Sulsel siap memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang membutuhkan. (*)

 Komentar

 Terbaru

News19 Februari 2025 00:08
KSP Balo’ta Toraja Tambah 25 Kantor Cabang, JFK Dorong Menteri Koperasi Percepat Izin Operasional
JAKARTA – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (P) Frederik Kalalembang, menemui Menteri Koperasi dan UKM RI, Budi Arie Setiadi, di...
News18 Februari 2025 16:29
Prof Fadjry Djufry Akhiri Masa Jabatan, Pastikan Program Asta Cita Tetap Berjalan
MAKASSAR – Setelah kurang lebih dua bulan memimpin Sulawesi Selatan, Prof Fadjry Djufry akan mengakhiri masa jabatannya sebagai Penjabat Gubernur. H...
News18 Februari 2025 16:26
Warga Maros Raih Hadiah Utama Umroh
MAKASSAR – Anwar (44 tahun) seorang warga Desa Moncongloe Lappara, Kecamatan Moncongloe Lappara Kabupaten Maros tidak menyangka dirinya akan men...
Ekonomi & Bisnis18 Februari 2025 16:22
The Rinra Makassar Hadirkan Dream Wedding Exhibition 2025
MAKASSAR – The Rinra Makassar kembali menghadirkan Dream Wedding Exhibition 2025 pameran pernikahan tahunan yang akan berlangsung 21-23 Februari...