MAKASSAR – Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail menerima langsung kunjungan dari Ibu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah II/ Sriwijaya beserta rombongan langsung dari Kota Palembang.
Kunjungan tersebut merupakan kunjungan balasan atas kehadiran Ibu Ketua TP PKK Kota Makassar bersama rombongan yang belum lama ini terlaksana.
” Terima kasih sudah mau datang ke Kota Makassar, Silatuhrahim ini wajib kita semua lakukan agar hubungan tetap terjalin selamanya,” ucap Indira, dalam sambutannya di kediaman pribadinya, Jalan Amirullah, Kota Makassar, Jumat (3/11/17).
Baca Juga :
Kata Indira, rombongan ibu persit sudah tiba pada tanggal 2 November 2017 dan rencananya hanya dua hari di Kota Makassar.
Suasana penyambutan di kediaman pribadi Indira sangat diapresiasi oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah II Sriwijaya, Anies Putranto.
” Senang sekali, saya bisa berkunjung disini Rasanya tak cukup menikmati Kota Makassar yang terkenal dengan kulinernya dalam waktu dua hari saja. Tapi apa boleh buat, banyak tugas yang mau diselesaikan di Palembang,” ujar Anies.
Tak hanya itu, Indira juga menampilkan beberapa produk lokal khas Makassar untuk dipelihatkan kepada rombongan Ibu persit. Diantaranya yang dipamerkan seperti Batik Lontara khas Makassar, Tenun, olahan eceng gondok dari tim Dekranasda.
Tak hanya pakaian dan olahan produk berbentuk barang. Dalam bentuk olahan makanan dan minuman pun ada seperti Abon dan jus markisa yang sudah dari dulu terkenal menjadi khas Makassar.
Sekejap Para rombongan pun menyerbu meja yang menyajikan produk-produk lokal untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh Makassar. (*).
Komentar