Logo Lintasterkini

Hidayat Nahwi Rasul jadi Wantim MUI Sulsel

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Kamis, 05 Januari 2017 22:20

Ketua LDII Sulawesi Selatan Hidayat Nahwi Rasul dikukuhkan jadi anggota Wantim MUI Sulsel.
Ketua LDII Sulawesi Selatan Hidayat Nahwi Rasul dikukuhkan jadi anggota Wantim MUI Sulsel.

MAKASSAR – Ketua Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Sulawesi Selatan, Drs HM Hidayat Nahwi Rasul, MSi dipercayakan menjadi salah satu Anggota Dewan Pertimbangan (Wantim) Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulawesi Selatan. Ia dikukuhkan menjadi anggota wantim dalam rapat kerja daerah (rakerda) dan ta’aruf pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulawesi Selatan di Hotel Sahid Jaya, Jalan Ratulangi Makassar, Selasa (27/12/2016).

Dalam rakerda yang bertajuk “Meneguhkan Ukhuwah dalam Bingkai Kearifan Lokal” ini, dihadiri Ketua Umum MUI Kota Makassar, KH Ma’ruf Amin, Ketua Umum MUI Sulawesi Selatan, KH Sanusi Baco, Sekretaris Umum Prof Dr HM Ghalib MA, serta Ketua dan Sekertaris MUI kabupaten dan kota se-Sulawesi Selatan.

Ketua LDII Sulawesi Selatan, HM Hidayat Nahwi Rasul terpilih menjadi salah satu Anggota Dewan Pertimbangan MUI Sulawesi Selatan. Selain itu, pengurus LDII yang dikukuhkan menjadi pengurus harian MUI Sulawesi Selatan diantaranya, Drs Renreng Tjolli, MAg dan Dr H Sukardi Weda, SS MHum, MPd, MSi, M.Sos.I.

Pada kesempatan tersebut, Ketua Umum MUI Kota Makassar, KH Ma’ruf Amin mengucapkan selamat kepada pengurus MUI Sulawesi Selatan masa bakti 2016-2021, termasuk kepada Ketua LDII Sulawesi Selatan, Drs HM Hidayat Nahwi Rasul MSi. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...