Logo Lintasterkini

Panglima TNI Bersama Kapolri Tinjau Vaksinasi 2.000 Prajurit TNI dan Anggota Polri di Palembang

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 05 Maret 2021 01:14

Panglima TNI Bersama Kapolri  Tinjau Vaksinasi 2.000 Prajurit TNI dan Anggota Polri di Palembang
Panglima TNI Bersama Kapolri Tinjau Vaksinasi 2.000 Prajurit TNI dan Anggota Polri di Palembang

PALEMBANG –Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P., bersama Kapolri Jenderal Pol Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., meninjau pelaksanaan Vaksinasi Nasional Covid-19 bagi Prajurit TNI dan Anggota Polri, bertempat di Gedung Warsito Komplek Pakri, Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (4/3/2021).

Dalam kegiatan siang ini sebanyak 2.000 Personel yang terdiri dari 1.000 Prajurit TNI (850 TNI AD, 50 TNI AL, 100 TNI AU) dan 1.000 Anggota Polri dengan jumlah tenaga medis yang bertugas 70 orang. “Saat ini telah memasuki jadwal vaksinasi tahap 2 kepada personel TNI-Polri yang telah dimulai di beberapa tempat sejak tanggal 1 Maret,” kata Panglima TNI dihadapan awak media.

“Prioritas pertama pada tahap ini adalah para Babinsa, Babinpotmar, Babinpotdirga dan Bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak dalam pelaksanaan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Mikro dan segera diterjunkan di lapangan untuk melaksanakan tugas-tugas pelayanan masyarakat, sehingga bisa membantu untuk mengawasi bahkan membantu untuk melaksanakan vaksinasi bagi masyarakat umum,” jelas Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.

Panglima TNI berharap setelah melaksanakan vaksinasi ini, bisa langsung diterjunkan di beberapa Puskesmas untuk melaksanakan pressing sebagai tenaga tracer dan di beberapa tempat untuk menegakkan protokol kesehatan. Karena setelah di vaksin pun tetap kita wajib untuk mengikuti protokol kesehatan tersebut.

Menurut Panglima TNI, pelaksanaan vaksinasi bagi Babinsa, Babinpotmar, Babinpotdirga dan Bhabhinkamtibmas dilaksanakan selama 2 hari target tercapai dan pelaksanaan vaksinasi itu sendiri seluruh jajaran di Indonesia ini akan selesai pada akhir atau pertengahan Maret 2021.

“TNI juga akan membantu pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat luas seperti halnya pelaksanaan vaksinasi terhadap awak media di Hall Basket Senayan, pedagang pasar di Tanah Abang, guru di Gelanggang Bulungan dan tokoh agama di Masjid Istiqlal beberapa waktu lalu,” ujarnya.

Panglima TNI juga berharap, program vaksinasi Covid-19 ini dapat berjalan dengan lancar dan dapat memenuhi target yang diharapkan. “Dengan demikian target herd immunity akan segera tercapai sehingga pemulihan perekonomian nasional dapat tercapai lebih cepat pula,” tandasnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis07 Januari 2026 20:04
KALLA-PMI Distribusikan 2.500 Ton Bantuan ke Sumatera Melalui Kapal Kemanusiaan Gelombang II
JAKARTA – KALLA kembali berkontribusi dalam penditribusian bantuan untuk mendukung percepatan pemulihan pascabencana di Aceh dan Sumatera melalui Ka...
Ekonomi & Bisnis07 Januari 2026 19:59
Tutup Tahun 2025 dengan Luar Biasa, Kalla Toyota Kembali Hadirkan yang Spesial di Awal Tahun 2026
MAKASSAR – Di tengah dinamika industri otomotif yang menantang, Kalla Toyota berhasil menunjukkan resiliensi dan dominasi yang luar biasa di tah...
News07 Januari 2026 19:55
Sekolah Kolong Rumah di Dusun Bara Resmi Dibuka
MAKASSAR – Pemerintah Kabupaten Maros melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan meresmikan pembangunan gedung Sekolah Kolong–SDN 238 Bontoparang...
News07 Januari 2026 18:15
Kakorlantas Polri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat, Tekankan Tanggung Jawab dan Profesionalisme Personel Lalu Lintas
JAKARTA — Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Agus Suryonugroho memimpin Upacara Laporan Kenaikan Pangkat personel Korps Lalu Lintas Polri ...