Logo Lintasterkini

Asuransi Gratis Adira Bagi Pelanggan Dealer Toyota Makassar

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 05 April 2016 23:48

Asuransi Gratis Adira Bagi Pelanggan Dealer Toyota Makassar

MAKASSAR – Adira Insurance dan Hadji Kalla Toyota mengadakan kerja sama untuk pelanggan yang membeli mobil dari dealer Hadji Kalla Toyota. Pelanggan akan langsung memperoleh perlindungan Adira Insurance secara gratis selama dua bulan.

Perlindungan yang diberikan berupa kerusakan total akibat kecelakaan dan perlindungan komprehensif. Selain itu ada jaminan ganti rugi, atau perbaikan atas kehilangan atau kerusakan pada kendaraan yang disebabkan oleh tabrakan, benturan, terbalik, tergelincir, terperosok, perbuatan jahat, pencurian, kebakaran, atau kecelakaan lalu lintas lainya.

“Kerja sama ini kami berharap bagi pelanggan dapat merasakan kenyamanan atas perlindungan dan pelayanan yang di berikan oleh Adira Insurance” , ukar Tomy Ferdiansah selaku Retail Business Non Group Division Head Adira Insurance.

Sementara, Tarsimin selaku General Manager Marketing Kalla Toyota mengatakan, kerja sama ini berlaku bagi pelanggan yamg berada di wilaya Sulawesi Selatan, Barat, Tengah dan Tenggara.

“Tujuannya untuk memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat,” ujarnya saat menggelar kerja sama di Cafe Numerika Makassar, Selasa (5/4/2016).

Program ini berlaku selama dua bulan untuk tipe mobil model New Avanza, Agya dan Etios serta untuk pembelian unit tunai. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...