MAKASSAR — Aktivistas dan pekerjaan yang begitu padat dan melelahkan membuat personel Satuan Tugas ( Satgas) Covid-19 Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) di tuntut memiliki fisik dan mental serta kesiapan prima dalam melaksanakan tugasnya.
Olehnya itu, untuk mengusir kepenatan dan sekaligus menjaga agar fisik tetap bugar, personel gugus tugas melaksanakan senam bersama, Sabtu (4/4/2020). Namun untuk kepentingan bersama, kegiatan yang dilaksanakan di Posko Gugus Tugas Covid-19 Sulsel itu, senam dilakukan dengan tetap mengedepankan Social Distancing dan jaga jarak aman antar personel.
“Tujuan senam peregangan ini untuk mengingatkan bagi personel Satgas Covid 19 agar tetap menjaga kebugaran dan kesehatannya masing masing. Untuk itu, sebelum memulai kegiatan dapat dilaksanakan lebih dahulu senam peregangan agar otot darah bisa lancar sehingga para petugas maupun relawan yang ada tetap fresh dan tidak jenuh,” ujar Danrem 141/TP, Kolonel Inf Suwarno yang juga menjabat Wakil Ketua 1 Gugus Tugas.
Hal senada juga dilontarkan Nurhayati, personel Satgas dari Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan. Dia menyampaikan, sebaiknya senam peregangan ini dilakukan sebelum beraktivitas untuk menghindari kepenatan dan ketegangan otot serta kelelahan.
” Kita bekerja duduk selama dua jam. Karenanya, otot akan jadi tegang/kaku. Makanya, senam ini sangat di perlukan sehingga terhindar dari penyakit,” kata Nurhayati. (*)