Lintas Terkini

Rektor UNM Tinjau Tes Wawancara Maba

Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM), Prof Husain Syam MTP meninjau mahasiswa baru wawancara.

MAKASSAR – Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM), Prof Husain Syam MTP, Selasa (4/7/2017) meninjau tes wancara mahasiswa baru. Lokasi yang ditinjau di Gedung Auditorium Ammana Gappa Kampus UNM Gunung Sari, Kota Makassar.

Demikian dikatakan Kepala Humas UNM, Dr Burhanuddin, MM kepada media di ruang kerjanya. Dijelaskan, proses wawancara untuk menentukan jumlah pembayaran SPP yang harus disiapkan mahasiswa baru. Suasana tes ini berjalan tertib dan lancar.

Selama peninjauan, Rektor didampingi para Wakil Rektor, dan semua Dekan Fakultas. Sementara pewancara adalah pejabat teras lingkup fakultas, termasuk Ketua Prodi. Sebanyak 45 pewancara melakukan wawancara terhadap 3.721 calon maba yang dilaksanakan selama dua hari.

Rektor UNM, Husain Syam pada kesempatan itu mengatakan, UNM akan mengusahakan semua yang sudah datang hari ini telah diwawancarai. Hal itu penting mengingat jarak dan kesibukan orang tua maba.

“Kedepan akan direncanakan sebuah sistem, dimana mahasiswa baru akan mengisi sendiri form penghasilan orang tua, sehingga tidak ada lagi wawancara,” ujar Rektor, Prof Husain Syam.

Kampus UNM, lanjut dia, bertekad memberi kemudahan kepada mahasiswa terus diupayakan. Hal itu dilakukan untuk mewujudkan pelayanan yang baik.

Syamsidar, salah seorang mahasiswa baru Prodi Pendidikan IPA dengan nomor antrian 200, mengatakan dirinya datang tes wawancara didampingi orang tuanya.

“Saya berharap jumlah pembayaran nanti sesuai dengan kamampuan orang tua saya,” harapnya. (*)

Exit mobile version