MAMUJU — Danrem 142/Tatag, Kolonel Inf Taufiq Shobri bersama Kapolda Sulbar, Brigjen Pol Baharuddin Djafar mengunjungi posko pengungsi bencana alam Donggala dan Palu di Pendopo Rujab Wakil Bupati Mamuju, Kamis (4/10/2018) kemarin. Pada kunjungan itu, tampak hadir mendampingi Danrem 142/Tatag dan Kapolda Sulbar yaitu Ketua Persit Kartika Candra Kirana Koorcabrem 142/Tatag dan Ketua Bhayangkari Polda Sulbar.
Baca Juga :
Kedatangan orang nomor satu di Korem 142/Tatag dan Polda Sulbar tersebut, guna meninjau secara langsung kondisi pengungsi di posko Rujab Wakil Bupati Mamuju yang merupakan tempat transit sementara para pengungsi, sebelum melanjutkan
perjalanan ke tempat asal masing-masing seperti Kabupaten Pinrang, Enrekang dan lainnya.
Baca Juga :
Data terakkhir yang diperoleh lintasterkini.com, jumlah pengungsi di posko saat ini sudah tercatat 1.008 Jiwa. Jumlah tersebut setiap hari semakin bertambah, namun ada juga beberapa orang yang sudah meninggalkan posko.
Baca Juga :
Pada kesempatan tersebut, Danrem 142/Tatag, Kolonel Inf Taufiq Shobri memberikan dukungan moril kepada para pengungsi.
Baca Juga :
“Mari kita bersyukur karena Allah SWT masih sangat menyayangi kita dengan memberikan kesehatan dan keselamatan. Tetaplah berdoa agar kita semua selalu dalam lindungan-Nya,” kata Danrem 142/Tatag. (*)
Komentar