Logo Lintasterkini

Empat Korban Tewas Banjir Bandang di Luwu, Ini Identitasnya

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 05 Oktober 2021 08:28

Sebuah rumah terdampak tanah longsor di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, Minggu (3/10/2021. )(dok. BNPB)
Sebuah rumah terdampak tanah longsor di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, Minggu (3/10/2021. )(dok. BNPB)

LUWU – Terdapat empat korban tewas akibat banjir bandang dan longsor di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan. Korban masih dibawah umur.

Informasi menyebutkan, mereka sempat dinyatakan hilang namun akhirnya jasadnya berhasil ditemukan saat pencarian.

Plt Kepala BPBD Sulsel, Muhammad Firda mengatakan, keempatnya dinyatakan sebagai korban jiwa dalam bencana alam banjir bandang di Luwu ini. Mereka semua masih anak di bawah umur.

Adapun identitas empat korban tewas yakni, Abd Rahman (14), Abu Sofyan (12), Imam (10), dan Furqon (8). Semua merupakan warga Desa Ilan Batu, Kecamatan Walenrang Barat.

“Ada juga tiga korban selamat, namanya Abd Salam, Marhida, dan Abd Aziz,” kata Fida, Senin (4/10/2021) malam.

Sementara itu, Fida mengaku penyebab bencana alam akibat tingginya curah hujan di Kabupaten Luwu. Kondisi ini menyebabkan banjir dan tanah longsor di lima kecamatan.

BPBD Sulsel mencatat satu rumah tertimbun longsor, 100 kepala keluarga terisolasi di Desa Ilan Batu. Sementara di Desa Ilan Batu Uru terdapat 40 KK terisolasi, dan Desa Lempe 25 KK terisolasi. (*)

 Komentar

 Terbaru

News19 Februari 2025 12:04
Kerja Pondasi Belakang Rumahnya, IRT Di Pinrang Diterkam Buaya
PINRANG — Nasib naas menimpa Ida, seorang warga kampung Labili-bili Kelurahan Tellumpanua Kecamatan Suppa Labipaten Pinrang, Selasa (18/2/2025)....
Ekonomi & Bisnis19 Februari 2025 12:03
Berkah Ramadan Bersama Toyota: Raih Toyota Impian Anda, Bebas Cicilan di Bulan Ramadan
MAKASSAR – Kalla Toyota hadirkan kemudahan memiliki mobil impian dalam rangka menyambut bulan ramadan dengan program “Ramadan Berkah Bersa...
Ekonomi & Bisnis19 Februari 2025 11:57
Kampoeng Ramadan Dalton Hotel Hadirkan Ratusan Menu Berbuka Puasa 
MAKASSAR – DALTON Hotel Makassar kembali menghadirkan dan merilis paket baru jelang Ramadan. Paket tersebut ditawarkan kembali dengan harga khus...
Ekonomi & Bisnis19 Februari 2025 11:45
Kalla Toyota Hadirkan Program Peduli Banjir, Berikan Layanan Khusus bagi Pelanggan yang Terdampak
MAKASSAR – Curah hujan tinggi disertai angin kencang yang melanda berbagai wilayah di Sulawesi, terutama Sulawesi Selatan, menyebabkan banjir di...