Logo Lintasterkini

Pengamat Sebut KLB Partai Demokrat Merefleksikan Kegagalan AHY

Budi S
Budi S

Sabtu, 06 Maret 2021 17:00

Ketua Umum Partai Demokrat, AHY
Ketua Umum Partai Demokrat, AHY

JAKARTA – Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat yang digelar di Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), Jumat (05/03/2021), mengundang banyak perhatian publik.

Pengamat Politik, Yusa Farchan menyebut, jika KLB itu sudah sangat jelas merefleksikan kegagalan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dalam memimpin partai berlambang mercy tersebut.

Apalagi, melalui KLB itu Moeldoko diputuskan menjabat Ketua Umum Peride 2021-2025. Tentunya partai ini akan menghadapi dualisme kepemimpinan.

“Karena tidak mampu membendung terjadinya KLB. Musuh-musuh SBY tampak jelas melakukan konsolidasi bersama dalam pengambilalihan kepemimpinan partai,” kata dia melalui keterangannya, Sabtu (06/03/2021).

Bahkan kata Yusran, kondisi Partai Demokrat saat ini akan berdampak cukup luas menjelang Pemilu 2024.

“Semakin menyulitkan Partai Demokrat dalam menghadapi Pemilu 2024. Suara Partai Demokrat berpotensi terjun bebas di Pemilu 2024 jika tidak ada penyelesaian konflik. Energi Partai Demokrat ke depan akan terkuras habis dalam menyelesaikan perselisihan internal partai,” sebutnya.

Di lain sisi, Direktur Citra Institute itu bilang, KLB Partai Demokrat itu, semakin menambah daftar panjang perselisihan partai politik akibat proses demokrasi internal partai yang tidak berjalan dengan baik.

“Pada titik inilah, diperlukan reformasi sistem kepartaian melalui pembenahan tata kelola dan manajemen kepartaian berbasis demokrasi internal. Demokrasi internal partai inilah yang akan menjadi indikator penting dari bekerjanya mesin politik partai yang sehat dan dinamis, yang akan menunjang tegaknya demokrasi politik nasional,” kata Yusa menyarankan. (*)

 Komentar

 Terbaru

News30 Januari 2026 23:06
Hari Ketiga Pencarian Lansia Tersesat di Perkebunan Alasa Selayar Masih Nihil
MAKASSAR – Operasi pencarian terhadap seorang lansia atas nama Abd. Wahab (70 tahun) yang dilaporkan tersesat di daerah perkebunan Alasa, Desa T...
News30 Januari 2026 22:53
Sekda Sulsel Dukung Program Jaga Desa, Perkuat Pengawasan Dana Desa Berbasis Digital
MAKASSAR – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan terus memperkuat tata kelola pemerintahan desa melalui sinergi lintas lembaga. Upaya tersebut di...
News30 Januari 2026 19:34
Peduli Kemanusiaan, SPJM Laksanakan Kegiatan Donor Darah
MAKASSAR – PT Pelindo Jasa Maritim (SPJM) sebagai salah satu subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang bergerak di bidang Marine, Equipment, ...
News30 Januari 2026 17:45
Penyaluran TPG Bulanan bagi Guru ASND Bukti Komitmen Pemerintah pada Tenaga Pendidik
JAKARTA – Realisasi pencairan Tunjangan Profesi Guru (TPG) perbulan ini merupakan komitmen Presiden Prabowo dalam upaya meningkatkan kesejahtera...