MAMUJU – Dalam rangka mengoptimalkan pembinaan teritorial yang merupakan wahana untuk mencapai kesepahaman dan kesamaan persepsi tentang pemberdayaan wilayah pertahanan di darat kepada seluruh komponen bangsa, Kodim 1418/Mamuju menyelenggarakan kegiatan Komunikasi Sosial dengan aparat pemerintahan di wilayah tugasnya, Senin (4/6/2018).
Pada kegiatan rutin tahunan yang sekaligus dirangkaikan dengan buka puasa bersama tersebut tampak hadir Kasrem 142/Tatag, Letkol Arh Muhammad Imran, Bupati Mamuju Hasbi Wahid bersama unsur Forkopimda Mamuju lainnya, para Kasi jajaran Korem 142/Tatag serta personel Kodim 1418/Mamuju.
Dalam sambutannya, Dandim 1418/Mamuju, Letkol Inf Jamet Nijo menyampaikan, jika jalinan silaturahmi sesama hamba Allah SWT itu diatas segalanya.
“Sebagai hamba Allah SWT, marilah kita berlomba-lomba mencari kebaikan di bulan suci Ramadhan ini,” kata Jamet Nijo.
Pada kesempatan ini, juga dilaksanakann penyerahan bingkisan kepada anak yatim sebagai tali asih dan rasa kepedulian Kodim 1418/Mamuju. (*)
Komentar