BARRU – Memasuki hari ketiga pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang dilaksanakan Kodim 1405 Mallusetasi (Mlts) di wilayah Kabupaten Barru, sasaran kegiatan mulai dikerjakan.
Sejumlah sasaran yang dikerjakan antara lain seperti pengerjaan perintisan jalan, melanjutkan pengumpulan batu untuk badan jalan, penggalian untuk pemasangan gorong gorong, melanjutkan pembuatan pondasi rumah baca dan pembenahan masjid.
Adapun lokasi sasaran kegiatan yaitu di Desa Batuputte dan Desa Siddo Kecamatan Soppeng Riaja. Keterlibatan para prajurit dalam Program TMMD ini cukup menarik perhatian masyarakat. Sehingga tanpa diperintahkan, dan atas kesadaran sendiri, warga setempat ikut terlibat berpartisipasi mensukseskan program TMMD ke-99 di wilayahnya.
“Sasaran ini mulai kita kejar untuk mengantisipasi waktu pelaksanaan TMMD yang sangat terbatas yaitu hanya 30 hari. Dan kami sangat gembira, karena partisipasi masyarakat sangat tinggi untuk ikut mensukseskan Program TMMD ini,” jelas Pasiter Kodim 1405/Mlts, Kapten Sudirman. (*)