Logo Lintasterkini

STIE Wira Bhakti Makassar Gratiskan Kuliah Anak Yatim

Muh Syukri
Muh Syukri

Sabtu, 06 Agustus 2016 09:23

Ketua Yayasan Bhakti Bumi Persada, Andi Mustaman
Ketua Yayasan Bhakti Bumi Persada, Andi Mustaman

MAKASSAR – Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Wira Bhakti Makassar di bawah naungan Yayasan Bhakti Bumi Persada siap membebaskan biaya kuliah bagi calon mahasiswa anak yatim yang berasal dari panti asuhan.

Ini merupakan komitmen STIE Wira Bhakti menjaga visinya menjadi perguruan tinggi yang mengutamakan fungsi sosial dalam menjalankan pendidikan.

Ketua Yayasan Bhakti Bumi Persada, Andi Mustaman mengungkapkan, setiap tahun kampusnya memberikan pendidikan gratis bagi anak yatim, melalui kerja sama dengan beberapa yayasan penyantun.

“16 Tahun sudah kampus ini konsisten meluluskan puluhan anak yatim untuk menerima beasiswa penuh setiap tahunnya, selama mereka memiliki keinginan untuk melanujutkan jenjang pendidikan, maka kita patut mendukung mereka,” jelas Andi Mustaman, Jumat (5/8/2016).

Andi Mustaman mengatakan, untuk menjalankan program tersebut pihaknya bekerjasama dengan yayasan penyantun. “Pihak yayasan dan yayasan penyantun nantinya mengeluarkan surat rekomendasi kepada calonnya yang tidak mampu secara finansial untuk membayar uang kuliah. Nanti kita terima kuliah di sini (STIE Wira Bhakti) secara gratis,” tegasnya.

Mantan legislator Sulsel ini menyampaikan, dalam peningkatan mutu pendidikan, tentunya harus ditunjang melalui sejumlah hal. Salah satunya peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM), sarana dan prasarana,serta menjaga agar perguruan tinggi ini tetap pada fungsi utamanya yakni fungsi sosial.

“Selaku ketua yayasan, saya mengutamakan fungsi tersebut dalam rangka pengembangan perguruan tinggi menjadi hal yang mutlak,” jelasnya.

Menurutnya, sebagai lembaga yang bergerak di dunia pendidikan, fungsi sosial menjadi keutamaan. Jika ditinjau lebih mendalam, perguruan tinggi milik yayasan dengan orientasi bisnis tentu orientasi akhirnya adalah bisnis, sehingga ujung-ujungnya masalah profit.

“Komitmen kami menjadikan fungsi sosial sebagai tujuan terus kami jaga, agar tetap pada jalur dan tidak bergeser dari nilai awal yang kita inginkan.Untuk mendukung hal tersebut,sinergitas antara pihak yayasan dan pihak pengelola untuk memantapkan impian bersama harus terus dikembangkan,” tandasnya.

Hal senada juga di sampaikan ketua STIE Wira Bhakti, Abdul Rahman. Kampus yang telah meloloskan ribuan alumni ini terus berupaya untuk meningkatkan mutu dan daya saing melalui pengembangan SDM seperti kursus bahasa asing serta pelatihan lainnya.

“Alhamdulillah, kami terus berupaya meningkatkan kualitas institusi ini, sejauh ini dua prodi yang kami bina sudah mengantongi akreditasi B dari BAN PT,” paparnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...