Lintas Terkini

Frederik Kalalembang Desak Menkomdigi Usut Tuntas Modus Judi Online Pakai Pulsa

frederik kalalembang

Rapat Dengar Pendapat Komdigi dengan Komisi I DPR RI, Selasa (5/11/2024)

JAKARTA – Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Frederik Kalalembang, meminta Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid untuk mengusut modus baru dalam judi online yang menggunakan pulsa sebagai alat transaksi. Skema ini marak di masyarakat, memungkinkan pemain berjudi tanpa transfer bank, cukup dengan deposit pulsa.

Menurut Frederik, informasi yang diterima menunjukkan bahwa pemain judi online bisa mendepositkan pulsa sebesar Rp10.000 hingga Rp1.000.000 untuk bergabung dalam permainan. “Cukup dengan pulsa, pemain bisa masuk situs, pilih kartu, dan langsung bermain,” ujarnya dalam rapat dengan Komisi I DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Selasa (5/11/2024).

Ia juga menyoroti keterlibatan provider yang diduga berperan dalam proses konversi pulsa ini, memungkinkan bandar judi mengubah pulsa menjadi uang tunai. Frederik mendesak Menkomdigi dan timnya untuk menindak skema ini, agar celah pemanfaatan pulsa untuk judi online bisa ditutup.

Exit mobile version