Magelang – Mengawali kiprahnya di Piala Persiden 2019, Persipura Jayapura tampil gemilang. Tim berjuluk Mutiara Hitam berhasil mengalahkan PSIS Semarang dengan skor 3-1, Magelang, Rabu 6/3/2019.
Pertandingan dalam laga Grup C di Stadion Moch Soebroto, PSIS, yang bermain di depan pendukungnya, justru ditekan Persipura di awal laga.
Beruntung, di menit ke-11, tim tamu mampu unggul lewat aksi Titus Bonai.
Pemain yang akrab disapa Tibo berhasil menggetarkan jala Jandia Eka Putra, lewat sepakan kaki kiri dari dalam kotak penalti, setelah menerima umpan dari In Kyun Oh. Akhirnya, berhasil dimanfaatkan dengan baik.
Persipura pun unggul 1-0 di babak pertama, menjelang turun minum menggandakan skor menjadi 2-0, Imanuel Wanggai yang kali ini membobol gawang PSIS lewat sepakan keras dari kaki kiri, mengakhiri kombinasinya dengan Boaz Solossa.
Sedangkan di babak kedua, Mahesa Djenar yang tak ingin malu di kandangnya, tampil menekan. Upayanya pun membuahkan hasil di menit ke-50. Dengan tendangan pamungkas Claudio Marini yang membawa PSIS untuk memperkecil skor menjadi 1-2. berhasil merobek gawang Persipura setelah menyambar bola liar di depan gawang Panggih Prio Sembadha.
Kendati demikian, telah sukses untuk memperkecil kedudukan menjadi 1-2 membuat anak asuhan Jafri Sastra gencar menyerang mencari gol agar, bisa menyamai kedudukan. Namun sayangnya, di tengah tekanan PSIS, Persipura justru mampu menjauhkan keunggulan lagi.
Dewi fortuna yang berpihak dengan Boaz kali ini mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-75. Berawal dari serangan balik cepat, striker gaek itu melepaskan tembakan kaki kiri dan mengirim bola bersarang ke pojok kiri gawang PSIS. Persipura memimpin 3-1.
Di penghujung pertandingan 15 menit akan usai, tidak ada gol tambahan tercipta. Skor 3-1 untuk keunggulan Persipura atas PSIS bertahan hingga akhir laga.
Akibat kemenangan ini membuat Persipura sementara berada di urutan pertama untuk klasemen Grup C dengan tiga poin, unggul gol dari Kalteng Putra di urutan kedua, yang diketahui sebelumnya berhasil mengalahkan PSM Makassar dengan skor 1-0 yang di hasilkan oleh Antoni Putro dengan sepakan jarak jauh.
Komentar