MAKASSAR – Hujan yang terus menerus menguyur Kota Makassar hingga saat ini, diperkirakan oleh prakirawan BMKG Wilayah 4 akan terjadi hingga Jumat, (08/03/2019) besok.
“Kondisi cuaca yang berada di Kota Makassar dan sekitarnya, masih akan terus berpotensi hujan ringan untuk hari ini dan besok,” kata Re’kun Matandung.
Dikatakan, intensitasnya hujan yang akan melanda Kota Makassar ringan hingga sedang, perkiraan hujan yang disertai angin kencang akan terjadi hari ini, esok dan beberapa hari kemudian di Kota Makassar. Termasuk Kabupaten Gowa, Maros, Pangkep dan Kabupaten Barru.
Adapun penyebab hujan tersebut di karenakan adanya belokan angin di Wilayah Sulawesi Selatan bagian barat yang menyebabkan perlambatan angin.
“Karena hal itulah sehingga terjadi pembentukan awan yang signifikant, dalam artian awan yang terbentuk untuk menghasilkan hujan,”terang Re’kun Matandung.
Re’kun Matandung juga menambahkan bahwa hujan yang saat ini masih belum berpotensi menyebabkan banjir karena hujan saat ini kadang ringan, kadang sedang, dan masih berjeda. Akibat yang pasti terjadi tentunya akan ada genangan air di beberapa ruas jalan yang berada di Kota Makassar.
“Untuk saat ini saya menghimbau kepada masyarakat khususnya bagi pengguna jalan di Kota Makassar. agar, tetap berhati terhadap genangan air yang bisa menyebabkan terjadinya kecelakaan bila tidak berhati-hati,” ungkap Re’kun.
Tidak hanya itu, tambahnya, untuk genangan air juga dapat menyebbakan akan terjadinya penyakit seperti Demam Berdarah Dengue (DBD) bila kurang memperhatikan kebersihan lingkungannya.(*)