PAPUA — Kontak senjata antara Kelompok Kriminal Separatis Bersenjata (KKSB) kembali terjadi Kamis siang tadi. Korbannya, Serda Yusdin, anggota Komando Pasukan Khusus (Kopasus) yang diketahui, asal Walmas Kabupaten Luwu.
Menurut informasi yang berhasil dihimpun, Lintasterkini.com perihal insiden penembakan yang menewaskan Serda Yusdin tewas saat terjadi kontak senjata. Belum diperoleh informasi, ada berapa jumlah korban tewas atas insiden tersebut.
Serda Yusdin yang merupakan pasukan elit milik TNI AD yang lahir di Desa Pongko, Kecamatan Walenrang Utara, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan. Hal senada pun di ungkapkan oleh Kepala Desa Pongko, Samsir Dumang yang merupakan paman dari Serda Yusdin mendapatkan siang tadi kabar duka tersebut.
Baca Juga :
“Tadi siang kami baru saja mendapat kabar duka dari Papua. Keponakan kami, Serda Yusdin meninggal setelah ditembak pemberontak di sana,” kata Samsir Dumang yang juga Kepala Desa Pongko. (*)
Komentar