Logo Lintasterkini

Tingkatkan Kemampuan, Personil Polres Sidrap Gelar Latihan Menembak

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Minggu, 07 April 2019 13:59

Kapolres Sidrap, AKBP Budi Wahyono saat melakukan latihan menembak
Kapolres Sidrap, AKBP Budi Wahyono saat melakukan latihan menembak

SIDRAP — Guna meningkatkan kemampuan personil dalam menggunakan Senjata Api (Senpi), personil Polres Sidrap melaksanakan latihan menembak sasaran, Sabtu (6/4/2019) kemarin. Latihan yang dijadwalkan berkala ini dilaksanakan
di Lapangan Tembak Kodim 1420/Sidrap dan dipimpin langsung Kapolres Sidrap, AKBP Budi Wahyono.

“Tujuan dari latihan ini untuk meningkatkan kemampuan anggota Polres Sidrap, khususnya dalam menggunakan Senpi, baik laras panjang maupun laras pendek,” ujar AKBP Budi Wahyono disela-sela kegiatan latihan menembak.

Menurutnya, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk meminimalisir terjadinya pelanggaran serta kesalahan prosedur penggunaan Senpi selama anggota bertugas.

“Sehingga dalam menggunakan Senpi nantinya tidak terjadi salah tembak atau kesalahan prosedur lainnya yang dapat terjadi karena minimnya kemampuan anggota dalam menggunakan senpi,” tutupnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...