MAKASSAR – Nasib malang, bayi jenis kelamin laki-laki yang ditemukan warga dibungkus kantong plastik berwarna oranye di samping Taman Makam Pahlawan (TMP) Panaikang, Makassar. Sang bayi dikabarnya sudah meninggal dunia.
Sebelumnya, bayi ini ditemukan warga yang menjual bunga tabur di samping TMP yang juga TPU Panaikang bernama Ira Sunarti, Sabtu (7/5/2022) sekitar pukul 07.00 wita. Saat itu, dirinya meengaku kaget lantaran melihat ada kantong tergeletak di atas gerobak jualan bunga tabur miliknya. Setelah dibuka, ternyata isinya seorang bayi.
Awalnya, sang bayi malang ini ditemukan ini masih dalam keadaan hidup. Warga yang menemukan kemudian melarikan bayi tersebut ke rumah sakit (RS) terdekat untuk mendapat pertolongan.
Kapolsek Panakkukang, Kompol Abdul Azis yang dikonfirmasi mengatakan, sang bayi meninggal karena kondisi tubuh yang terus menurun. “Bayinya meninggal di rumah sakit,” ujarnya.
Sang bayi sempat mendapat penanganan medis selama kurang lebih 2 jam. Tim medis melakukan tindakan maksimal. Namun kondisinya terus memburuk sehingga dinyatakan meninggal di RS.
Bayi itu beratnya 1.900 gram dan diduga lahir prematur (belum cukup bulan). (*)