Logo Lintasterkini

Simak…!Daniel Mananta Berbagi Resep Bahagia

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 07 Agustus 2016 12:06

Daniel Mananta
Daniel Mananta

JAKARTA – Daniel Mananta berbagi rahasia menjadi bahagia saat menghadiri peluncuran Disney-Pramuka Time Please di Gandaria City, Jakarta, Sabtu (6/8/2016).

“Cara paling gampang itu, buat orang lain bahagia,” kata Daniel di panggung.

Menurut Daniel, dengan membuat orang lain bahagia, dia sendiri merasa bahagia.

Ia mengajak anak-anak yang datang untuk melakukan kegiatan yang dapat membuat orangtua dan teman bahagia.

“Bikin orang lain bahagia, saya yakin kamu akan bahagia,” kata Daniel.

The Walt Disney Company Indonesia bersama Gerakan Pramuka meluncurkan lomba kegiatan sosial untuk anak-anak usia sekolah, juga keluarga, bernama “Time Please”.

“Time Please” dikemas dalam bentuk lomba bagi anak-anak usia 7-15 melalui situs www.timeplease.com mulai 14 Agustus hingga 10 November 2016.

Kegiatan yang akan berlangsung di Jakarta, Bandung, Medan, Semarang dan Surabaya, itu memberi kesempatan bagi anak-anak untuk turut serta menjawab isu sosial di lingkungan mereka.

Bagi pembawa acara yang juga seorang pengusaha ini, cara paling sederhana untuk membantu orang lain adalah dengan menyediakan waktu.

Kadang orang bingung karena mereka merasa bukan siapa-siapa dan tidak memiliki apa-apa untuk disumbangkan kepada lingkungan.

“Mau siapa pun, semua punya waktu. Tinggal pintar-pintar mengaturnya,” kata pendiri DAMN! I Love Indonesia ini. (*)

(Sumber : kompas.com)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...