MAKASSAR – Panglima TNI Marsekal, Hadi Tjahjanto bersama Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo melakukan penyerahan bantuan oksigen konsentrator dari Presiden kepada tiga kabupaten/kota di Sulawesi Selatan.
Kedua jenderal ini menyerahkan bantuan oksigen kepada Wali Kota Makassar, Bupati Gowa dan Bupati Maros saat peninjauan Fasilitas Isolasi Terintegrasi (FIT) yang berada di Asrama Haji Sudiang, Makassar, Sabtu (7/8/2021).
Dalam sambuutannya, Panglima TNI Hadi berpesan untuk menjadikan penggunaan masker dan isolasi mandiri sebagai kebiasaan baru.
Baca Juga :
“Jadi ke mana-mana kita harus pakai masker. Kalau sakit, lapor ke dokter dan isolasi mandiri. Kalau OTG, maka saya minta untuk isoter (isolasi terpusat),” katanya.
“Karena dengan melakukan tindakan seperti itu, sama saja kita menyelamatkan nyawa orang lain terhadap paparan Covid-19,” lanjut Hadi sebagaiman dikutip Antara .
Dalam kunjungannya, kedua jenderal melihat langsung tempat isolasi terpusat bagi pasien positif Covid-19 tanpa gejala (OTG) dan gejala ringan, yang dihadirkan oleh Pemprov Sulawesi Selatan.
Mereka meninjau langsung fasilitas di salah satu bangunan Asrama Haji yang menjadi tempat isolasi.Hadirnya layanan FIT ini merupakan inisiasi Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman. Bahkan tempat isolasi ini disediakan gratis, bekerj asama dengan Kementerian Agama. (*)
Komentar