Logo Lintasterkini

Polisi Cari Provokator Demo 4 Nopember di Jakarta

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Senin, 07 November 2016 01:04

Ilustrasi
Ilustrasi

JAKARTA – Polisi menetapkan sebelas tersangka terkait pembuat keonaran pasca demo akbar tanggal 4 November 2016. Mereka dengan inisial masing-masing adalah IA, J, WM, AS, MR, ‎MN, DA, SCF, S, M, dan F.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono mengungkapkan, sebelas tersangka ini melakukan tindak kejahatan di sekitar Penjaringan, Jakarta Utara. Ia menambahkan, kesebelas tersangka yang sudah diamankankan aparat kepolisian ini bukan pelaku anarkis yang membuat ricuh aksi demo di depan Istana Presiden, Jakarta Pusat.

Awi melanjutkan, berdasarkan interogasi yang dilakukan, sebelas orang tersangka mengaku bergerak berdasarkan naluri kriminal masing-masing. Mereka merupakan sekelompok orang yang tidak tergabung dalam gerakan massa Aksi Bela Islam II.

“Kebanyakan mereka ikut-ikutan yang sebelas jadi tersangka ini,” kata Awi saat konferensi pers di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Minggu (6/11/2016).

Meski begitu, Awi menduga, kelompok ini bergerak atas provokasi seseorang. Pihak kepolisian, lanjutnya, masih mencari provokator tersebut. ‎

“Mereka para tersangka sudah sampaikan orang di balik mereka. Nanti kami sampaikan, harap bersabar,” janji Awi.

Sembari mencari provokator tersebut, pihak kepolisian juga tengah melakukan pemberkasan untuk kepentingan pelimpahan tahap pertama ke kejaksaan. Ia mengatakan, fakta-fakta hukum yang dimunculkan dan bukti permulaan sudah cukup untuk melakukan pelimpahan ke kejaksaan.

“Kami akan tentukan dan laksanakan pemberkasan,” tambahnya.

Awi juga membeberkan bahwa dari keterangan sebelas tersangka, pihaknya mengantongi 15 orang yang diduga terlibat dalam tindak pidana kejahatan. Nama ke-15 orang itu, kata Awi, sudah masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) kepolisian. (*)

 Komentar

 Terbaru

Nasional30 November 2024 15:56
Wamendikdasmen Dorong Sistem Pendidikan untuk Pemerataan Kesejahteraan dan Keadilan
KUDUS – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza...
News30 November 2024 15:51
Ketapang, Bappelitbangda, dan Disdik Sulsel Raih Penghargaan BI
MAKASSAR – Sebanyak tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, masing masing; Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Badan Perenc...
News30 November 2024 12:43
Bank Indonesia Gelar Pertemuan Tahunan 2024 dengan Tema Penguatan Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) menggelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2024 di Jakarta pada Jumat, 29 November 2024. Acara ini mengang...
Ekonomi & Bisnis30 November 2024 07:40
Rayakan HUT ke-129, BRI Tawarkan Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
JAKARTA – Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-129 yang jatuh pada 16 Desember 2024, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempersembah...