Logo Lintasterkini

Dipegang Kapolda Sulsel Saat Divaksin, Siswi SD Ini Mengaku Tidak Sakit

Herwin Bahar
Herwin Bahar

Selasa, 08 Maret 2022 13:11

Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sudjana mendampingi seorang siswi yang akan vaksinasi covid-19
Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sudjana mendampingi seorang siswi yang akan vaksinasi covid-19

MAKASSAR – Salah seorang siswi SD Mangkura mengaku tidak sakit saat divaksinasi Covid-19, Selasa (8/3/2022) siang. Bahkan raut wajahnya yang awalnya takut menjadi ceria saat divaksinasi Covid-19.

Ternyata, saat vaksinasi berlangsung Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sudjana langsung memegang tangan siswi tersebut dan berada di sampingnya untuk menyemangatinya. Ia pun selesai divaksin dengan wajah tersenyum.

Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sudjana sendiri datang ke SD Mangkura I,II, III dan IV yang berada di Jalan Bontolempangan, Makassar, untuk memantau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk siswa-siswa dan anak usia 6-11 tahun. Orang nomor satu di Polda Sulsel ini mengaku senang dengan antusiasme siswa yang akan melaksanakan vaksin untuk tahap pertama dan tahap kedua.

Ia juga menyampaikan terima kepada pihak sekolah dan Dinas Pendidikan Kota Makassar yang ikut membantu penyelenggaraan vaksinasi tersebut. “Terima kasih sudah membantu pelaksanaan vaksinasi Covid-19 ini,” ujarnya.

Sementara itu, salah seorang pihak Dinas Pendidikan Kota Makassar, Dr Syarifuddin yang bertemu Kapolda Sulsel di SD Mangkura mengaku berterima kasih dengan kunjungan dan pemantauan vaksinasi tersebut.

“Kami sangat senang dan berterima kasih dengan kunjungan bapak Kapolda Sulsel yang mau melihat pelaksanaan vaksinasi di SD Mangkura ini,” ujarnya.

Selain memantau vaksinasi Covid-19, di SD Mangkura ini Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sudjana juga melaksanakan video conference dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo terkait progres vaksinasi di Nusantara. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...