Lintas Terkini

Oknum TNI dan Mahasiswa Diamankan Bawa Narkoba di Pangkep

Ilustrasi

PANGKEP – Unit Reskrim Sat Narkoba Polres Pangkep bekerjasama dengan Intel Kodim Pangkajene, Kamis (7/4/2016), sekira pukul 22.30 Wita, berhasil mengamankan empat pemuda yang diduga kuat sebagai jaringan peredaran narkoba, di jalan Poros Bontolegang, Kecamatan Bungoro, Kabupaten Pangkep.

Dari empat orang yang diringkus, satu orang diantaranya oknum anggota TNI yang menjabat sebagai Ajudan Dandenma Kodam VII/Wirabuana.

Keempat orang tersebut masing-masing Pratu Indra Didi Yudha (25), oknum anggota TNI Kodam VII/Wirabuana, Risal alias Ical (32), warga jalan Kesadaran, samping kuburan Panaikang yang diduga kuat sebagai pengedar sabu sabu.

Serta sepasang kekasih bernama Muhammad Anugrah Eka Prasetyo alias Dede (21), warga Taman Kayangan Tanjung Bunga, Kota Makassar dan Asmi Febrillah (22), warga jalan Tidung 8 Setapak 7 no 110, Kota Makassar. Sepasang kekasih ini merupakan oknum Mahasiswa UMI Fakultas Hukum.

Dari informasi yang dihimpun, keempat orang tersebur diamankan setelah pihak Kepolisian mendapat informasi jika Risal alias Ical bersama rekannya seorang bandar sabu sabu di Kota Makassar, akan mengirim paketan sabu ke wilayah Kabupaten Pangkep.

Alhasil, anggota Sat Reskrim Narkoba yang diback up oleh anggota Intel Kodim, sekira pukul 20.30 Wita mencegat mobil Daihatsu Ayla bernomor polisi DD 1139 MY yang ditumpangi keempat pelaku.

Alhasil, saat dilakukan penggeledahan oleh Tim Gabungan, ditemukan barang bukti sabu sabu seberat 2 gram, yang disembunyikan didalam charger Hp yang telah rusak.

Dari hasil interogasi di TKP, diketahui jika sabu sabu tersebut diperoleh dari seorang bandar besar di Makassar berinisial RI yang beralamat di Kampung Sapiria. Belakangan diketahui jika peredaran sabu sabu di wilayah Kabupaten Pangkep diotaki oleh pelaku bernama Risal alias Ical yang bekerjasama dengan oknum TNI Pratu Indra Didi Yudha.

Sedangkan dua oknum mahasiswa yang ikut terjaring merupakan kaki tangan peredaran sabu sabu tersebut. Meski dalam hasil interogasi diketahui jika sepasang kekasih yang merupakan oknum mahasiswa tersebut hanya penyedia alat transportasi untuk mengedarkan sabu sabu ke wilayah hukum Mapolresta Pangkep.

Selanjutnya tiga sipil yang diamankan langsung digelandang ke Mapolres Pangkep, sedangkan oknum TNI Pratu Indra Didi Yudha diserahkan ke Kodim Pangkajene guna proses lebih lanjut.

Selain keempat pelaku yang diduga kuat sebagai jaringan peredaran narkoba di Kabupaten Pangkep. Turut pula disita 2 gram sabu sabu, 1 charger Hp, 2 buah Hp dan 1 unit mobil Daihatsu Ayla bernomor polisi DD 1139 MY yang digunakan sebagai alat transportasi dalam peredaran sabu sabu.

Sejauh ini selain mengambil sampel urine keempat pelaku yang sudah dikirim ke Labfor, pihak aparat juga masih melakukan pengembangan terhadap bandar sabu sabu yang diketahui berada di Kampung Sapiria. (*)

Exit mobile version